Helikopter Jatuh di Bali, Tarif Sewa Termurah Rp2 Jutaan
Satu unit helikopter jatuh di Pantai Suluban, Desa Pecatu, Kuta Selatan, Badung, Bali, Jumat 19 Juli 2024. Helikopter dengan stiker mencolok warna biru, Bali Helitour ini mengangkut lima orang, termasuk pilot.
Kementerian Perhubungan (Kemenhub) mengkonfirmasi, helikopter milik PT Whitesky Aviation itu terjatuh karena terlilit tali layangan. Sejumlah video yang tersebar di grup aplikasi bertukar pesan WhatsApp juga memperlihatkan adanya senar layang-layang yang tersangkut di baling-baling helikopter tersebut.
"Kami telah menerima laporan kecelakaan Helicopter PK-WSP type Bell 505 milik PT Whitesky Aviation di Suluban Pecatu, Kuta Selatan-Bali pada Jumat, 19 Juli 2024 pukul 15.33 LT (local time) akibat terlilit tali layangan," ungkap Kepala Bagian Kerja Sama Internasional, Humas dan Umum Direktorat Jenderal Perhubungan Udara Kemenhub, Mokhammad Khusnu pada media.
Insiden ini tidak menyebabkan korban jiwa. "Informasi awal semua penumpang dipastikan selamat dalam kecelakaan tersebut," imbuhnya.
Tarif Sewa Helikopter
Pasangan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina sempat memberikan testimoni di website Bali Heli Tour pada tahun 2023 silam. "Guys, putih gagah bro, Top. Bali HeliTour Mantapp.. bagus banget," tulis Raffi Ahmad pada 19 Februari 2023.
Selain itu, Raffi Ahmad pernah membuat video di hanggar Bali Helitour, yang merupakan maskapai helikopter yang terjatuh itu. Saat itu, ia ditemani saudara sepupunya, Alshad Ahmad, dan dua sahabatnya, Fadil Jadi dan Keanu AGL saat liburan di Uluwatu.
Dikutip dari website resmi Bali Helitour, tarif penyewaan helikopter yang beroperasi mulai Februari 2023 ini berbeda-beda. Tarif sewa helikopter bervariasi. Mulai Rp 6,9 juta hingga tertinggi Rp 36 juta dengan paket carter.
Untuk paket perorangan mulai dari Rp2 juta hingga Rp10 jutaan. Tarif sewa disesuaikan berdasarkan durasi dan jarak tempuh yang diinginkan. Durasi mulai dari 12 menit itu keliling di sekitar Uluwatu, GWK, Pantai Melasti.
Ada juga penyewaan 18 menit, 30 menit, 60 menit dan yang paling jauh itu 72 menit, itu sampai ke Gunung Batur. Bali Heli Tour juga menyediakan paket custom flight. Penyewa bisa memilih titik penjemputan sesuai keinginan. Tentu, tarifnya juga disesuaikan dengan lokasi.
Custom flight biasanya digunakan oleh penyewa untuk penjemputan dari bandara ke hotel agar memudahkan akses dibanding menggunakan jalur darat.
Advertisement