Heboh Soal Bali United, Warganet Salfok Sepatu Kaesang Pangarep
Warganet sedang ramai membicarakan status media sosial Kaesang Pangarep. Anak bungsu Presiden Joko Widodo ini membuat penasaran dengan mengunggah sejumlah kegiatannya bersama Bali United. Namun, tak hanya itu, warganet juga membicarakan sepatu yang digunakan Kaesang dalam fotonya.
Pada akun Instagramnya, Kaesang Pangarep mengunggah fotonya bersama seorang pria bermasker di depan gedung bertulis Bali United. Tampak, Kaesang dan pria tersebut berjabat tangan sambil menghadap ke kamera. Pada status yang diunggah lima jam lalu, waktu Instagram, Kaesang menulis "Deal ya @balunitedfc?," pada keterangan fotonya. Unggahan serupa juga direpost oleh akun resmi klub sepakbola Bali United, di Instagram mereka.
Warganet pun ramai mengomentari bentuk kerja sama antara bos Sang Pisang ini, dengan Bali United. Ada yang menebak jika Kaesang akan menjadi pemilik Bali United, ada yang menyebut jika Sang Pisang akan jadi sponsor pada jersey tim, hingga ada yang asal menyebut jika Kaesang akan menjadi pemain bola di Bali United.
Sepatu Kaesang Pangarep
Namun, tak hanya itu, penampilan Kaesang yang menggunakan sepatu sport keluaran dari Nike juga banyak memancing ketertarikan dari warganet. "Naksir sepatunya," kata akun @alle. Hal serupa juga dicuitkan akun @lanyae, "I like your shoes," katanya.
Pengamatan Ngopibareng.id, sepatu berwarna putih dan cokelat dengan logo milik Nike itu, adalah edisi Nike Air Jordan 1x Defiant Perfect Dance.
Sejumlah lapak online menawarkan sepatu tersebut di kisaran Rp2,6 juta. Sepatu tersebut dikenal sebagai sepatu basket dengan merek milik legenda hidup NBA, Michael Jordan. Meski, ada pula lapak yang menawarkan sepatu ini dengan harga Rp26 juta lantaran sepatu dibeli langsung dari lapak di luar negeri.
Tak hanya kali ini, warganet terpesona dengan pilihan sepatu Kesang. Pengusaha muda yang memiliki sejumlah usaha di bidang kuliner ini dikenal memiliki selera sepatu kasual. Mulai dari sepatu keluaran Onitsuka Tiger, hingga Adidas.
Kaesang juga sering memilihkan sepatu untuk digunakan orang tuanya, ketika blusukan ke beberapa wilayah di Indonesia. Ia juga pernah mereview sepatu sneaker Jokowi dalam vlognya.