Heboh Akad Nikah 2 Istri di Lombok, Faktanya Si Duda dapat Janda
Nama Qori Akbar viral. Pemuda asal Lombok, Nusa Tenggara Barat itu menjadi perbincangan. Bayangkan saja, meski pengangguran, pria ini nekat menikahi dua perempuan sekaligus. Perempuan pertama diketahui bernama Nur Khusnul Kotimah. Usia 20 tahun. Warga Dusun Batugulung, Desa Prabu, Lombok Tengah ini mengaku hanya bisa pasrah mengetahui pujaan hatinya punya istri kedua.
Selain menikahi Nur Khusnul Khotimah, Qori Akbar juga menyunting Yuanita Ruri. Perempuan 21 tahun ini merupakan warga Dusun Sade, Desa Rembitan, Lombok Tengah. Ia berstatus istri kedua.
Ketiganya menikah secara bersamaan, di mana video pernikahan mereka menjadi viral di media sosial.
Gara-gara Facebook Mantan Pacar Datang
Menurut Nur Khusnul Khotimah, madunya merupakan mantan pacar Qori Akbar. Begitu mengetahui sang mantan pacar menikah, Yuanita Ruri tiba-tiba datang dan minta untuk dinikahi juga.
"Dia tahu kami menikah di Facebook. Banyak kawan yang memposting ucapan. Karena info itu, madu saya tiba-tiba datang dan minta dinikahi juga. Saya terima saja, namanya takdir," ucap Nur Khusnul Khotimah.
Calon Istri Diculik
Proses pernikahan Nur Khusnul Khotimah dengan Qori Akbar melalui proses merariq, pada 21 Juli 2021. Dalam adat Sasak, Lombok, artinya calon istri diculik oleh laki-laki pilihannya untuk dinikahi.
Proses menculik itu dilakukan dari kampung tempat tinggal Nur Khusnul Khotimah oleh pihak laki-laki, yang sebelumnya telah berunding dengan keluarga dan melakukan proses itu dengan dua orang lainnya yang disepakati keluarga.
Dalam merariq, perempuan akan dibawa menuju rumah keluarga laki-laki. "Waktu itu saya beralasan akan ke kamar mandi. Siapa sangka, mantan pacar Qori Akbar mengetahui saat bermain di rumah tetangga.
Pernikahan Janda dan Duda
Pernikahan ini bukan pertama bagi pasangan cinta segitiga ini. Sebelumnya, Qori Akbar sudah berstatus duda sebelum menikahi kedua istrinya. Begitu pula status Nur Khusnul Khotimah dan Yuanita Ruri adalah janda.
Qori Akbar ditinggal nikah Yuanita Ruri pada 2016 silam. Ia pun menyusul dengan menikahi perempuan lain, namun rumah tangganya kandas.
Awal 2021, Qori Akbar berkenalan dengan Nur Khusnul Khotimah di Facebook. Pasangan janda dan duda ini pun merancang pernikahan. Tak disangka, Yuanita Ruri bercerai dari suaminya.
Merasa mencintai kedua perempuan tersebut, Qori Akbar pun nekat menikahi sang mantan dan pacar sekaligus. Modalnya hanya maskawin Rp 1.250.000.
Advertisement