Hattrick Lucas Moura, Bawa Spurs Comeback
Tottenham Hotspur membuat kejutan. Kalah 0-1 di leg pertama di kandang, Jan Vertogen dkk berhasil melakukan comeback di leg kedua, Kamis 9 Mei 2019 di Johan Cruijff Stadium. Lucas Moura menjadi pahlawan kemenangan Spurs lewat hattricknya.
Ajax unggul lebih dulu lewat gol Matthijs de Ligt di menit ke-4. Menerima umpan tendangan sudut Lasse Schoene, sundulan bek tengah Ajax itu menghujam ke gawang Hugo Lloris. Skor 1-0 untuk Ajax.
Tersentak oleh gol cepat, Spurs mencoba bangkit. Serangan bergelombang dilancarkan anak buah Mauricio Pochettino. Sayang, lemahnya penyelesaian akhir membuat Spurs gagal menyamakan kedudukan.
Tak menyerah, Tottenham Hotspur terus menekan pertahanan Ajax. Sementara tuan rumah merespons lewat skema serangan balik. Namun upaya kedua tim kerap kandas di kaki pemain belakang masing-masing tim.
Alih-alih mencetak gol, Tottenham kembali dikejutkan oleh gol Hakim Ziyech di menit ke-35. Memanfaatkan kesalahan Kieran Trippier, Dusan Tadic memberi sodoran ke Ziyech. Tanpa kontrol, Ziyech melepaskan tembakan keras yang tak mampu dibendung Lloris. Skor 2-0 untuk Ajax. Keunggulan itu bertahan hingga turun minum.
Di babak kedua, Tottenham bangkit dari keterpurukan. Berawal Victor Wanyama, Pochettino memasukkan Fernando Llorente. Serangan-serangan Hotspur kian menggigit seiring fokus pertahanan Ajax menjaga pemain asal Spanyol tersebut.
Lucas Moura yang lebih bebas bergerak tampil lebih liar. Hasilnya, di menit ke-55 Lucas Moura yang merangsek ke depan berhasil melepaskan diri dari kepungan pemain Ajax. Moura yang tinggal berhadapan dengan Onana melepaskan tembakan mendatar dan gol, skor 1-2 masih untuk Ajax.
Gol ini meningkatkan semangat para pemain Spurs. Hanya berselang empat menit kemudian, Moura kembali membobol gawang Ajax setelah memanfaatkan kemelut di depan gawang Ajax. Skor berubah menjadi 2-2.
Sadar membutuhkan satu gol lagi untuk memastikan tiket final berada di genggaman, The Lilywhites meningkatkan intensitas serangan. Namun, keasyikan menyerang nyaris membuat gawang Spurs bergetar. Sayang, tembakan Ziyech masih membentur mistar gawang.
Dewi fortuna tampaknya berpihak pada Spurs. Diawali umpan pendek Delle Ali, Lucas Moura mencetak gol ketiganya di menit 90+5’ setelah tembakan menyilang yang ia lepaskan tak mampu dijangkau oleh Onana, skor berbalikl menjadi 3-2 untuk Tottenham.
Di sisa waktu yang ada, tidak ada gol lagi yang tercipta, Spurs melaju ke final. Di partai puncak Spurs menantang Liverpool yang lebih dulu melangkah ke final setelah mengalahkan Barcelona 4-0 (agregat 4-3) di leg kedua semifinal Liga Champions 2018-2019.
Duel Tottenham lawan Liverpool di Final ini akan berlangsung pada 1 Juni 2019 di Estadio Wanda Metropolitano, Madrid.
Advertisement