Hati-hati! Jalur Mudik Lebaran Pantura Situbondo Banyak Berlubang
Pengendara yang melintas Jalur Pantura Situbondo saat mudik dan balik Lebaran 2022 harus waspada dan berhati-hati. Sejumlah ruas jalan di sepanjang Jalur Pantura (Pantai Utara) Situbondo kondisinya rusak berlubang dan bergelombang.
Peringatan itu diungkapkan Kasat Lantas Polres Situbondo AKP Anindita Harcahyaningdyah setelah mengecek kondisi jalan di Jalur Pantura selama dua hari dalam pekan ini.
Pengecekan dilakukan AKP Anindita bersama KBO Lantas Iptu Teguh Santoso dan Kanit Laka Ipda Kadek Yasa untuk memetakan titik rawan kecelakaan guna persiapan Operasi Ketupat Semeru 2022 pengamanan arus mudik dan balik Lebaran.
"Dari pengecekan ruas jalan di sepanjang Jalur Pantura Situbondo, kami menemukan kondisi sejumlah ruas jalan yang nantinya dilewati pengendara arus mudik dan balik Lebaran tahun ini rusak, berlubang dan bergelombang. Salah satunya di sepanjang Jalan Raya Wijaya Kusuma Situbondo," kata AKP Anindita, Sabtu 23 April 2022.
Pengecekan kondisi jalan, menurut perwira perempuan itu, untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi pengendara kendaraan bermotor saat arus mudik dan balik Lebaran tahun ini.
"Sehingga, saat Operasi Ketupat Semeru 2022, kita bisa mengantisipasi di titik rawan kecelakaan melalui rekayasa lalu lintas untuk keselamatan dan keamanan pengendara selama arus mudik dan balik Lebaran," terangnya.
Terlebih, tambah AKP Anindita, sejumlah ruas jalan di Jalur Pantura Situbondo yang kondisinya rusak berlubang dan bergelombang kurang penerangan jalan.
"Seperti jalan di kawasan Hutan Baluran. Karena itu, saya imbau pengendara kendaraan lebih waspada dan berhati-hati melintas di Jalur Pantura Situbondo saat arus mudik dan balik Lebaran," katanya.
Dengan ditemukan banyak jalan rusak berlubang dan bergelombang, AKP Anindita mengaku segera berkoordinasi dengan Dinas PUPR untuk dilakukan perbaikan. Selain itu, melakukan koordinasi dengan Dishub Situbondo untuk pemasangan rambu-rambu petunjuk dan peringatan.