Hasil Liga Champions: Chelsea Menang, Juventus Imbang
Chelsea meraih kemenangan meyakinkan saat menjamu Lille di leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2021/2022 di Stadion Stamford Bridge, Rabu 23 Februari 2022.
Dua gol kemenangan Chelsea di laga ini dihasilkan oleh Kai Havertz di menit ke-8 dan Christian Pulisic di menit ke-63.
Laga ini berjalan relatif seimbang. Kedua tim bermain cukup terbuka dan saling bertukar serangan. Namun, para pemain Chelsea tampil lebih efektif dalam memanfaatkan setiap peluang yang mereka dapatkan.
Dari catatan statistik pertandingan, Chelsea hanya melepaskan sembilan tembakan, empat di antaranya mengarah ke gawang dengan dua menjadi gol. Sementara Lille melayangkan 15 kali tembakan, dan hanya dua yang mengarah ke gawang.
Sementara di pertandingan lain, Juventus hanya meraih hasil imbang 1-1 di markas Villareal. Juventus unggul lebih dulu lewat gol yang dicetak Dusan Vlahovic saat pertandingan belum genap satu menit berjalan.
Sedangkan Villareal baru bisa membalas di menit ke-66 lewat Dani Parejo setelah menerima umpan matang dari Etienne Capoue.
Meski hanya bermain imbang, Juventus memiliki keuntungan karena memainkan leg kedua di kandang sendiri. Dengan dukungan suporter melimpah, Juventus bisa memaksimalkan laga itu meraih kemenangan sekaligus lolos ke perempat final.
Advertisement