Hasil Drawing Piala Eropa 2020
UEFA selaku induk sepakbola Eropa menggelar undian babak penyisihan (drawing) Piala Eropa 2020 di Bukarest, Rumania, Minggu 1 Desember 2019 dini hari WIB.
Untuk Piala Eropa 2020 mekanisme pengundiannya memang sedikit lebih membingungkan dibandingkan gelaran-gelaran sebelumnya. Hal tersebut terjadi lantaran UEFA menunjuk 12 negara sebagai penyelengara pesta sepakbola empat tahunan tersebut.
Ke-12 negara yang terpilih oleh UEFA sebagai tuan rumah Piala Eropa antara lain adalah Belanda, Italia, Inggris, Spanyol, Hungaria, Denmark, Azerbaijan, Republik Irlandia, Jerman, Rusia, Rumania, serta Skotlandia.
Dari enam grup yang terbentuk, ada empat di antaranya yang masih belum lengkap. Selain A dan B, Grup C hingga F masih mencari satu negara peserta lain lewat jalur playoff.
Sedangkan 20 negara yang sudah memastikan diri lolos ke putaran final, mengisi tempat masing-masing di setiap grup.
Grup A dihuni oleh Turki, Italia, Wales, dan Swiss. Sedangkan Grup B, diisi oleh Denmark, Finlandia, Belgia, dan Rusia. Italia dan Belgia bisa dikatakan sebagai unggulan di masing-masing grup, berkaca pada performa terkini di babak kualifikasi.
Grup C ada Belanda, Ukraina, Austria, dan pemenang playoff Grup D (Georgia, Belarusia, Makedonia Utara, dan Kosovo). Sementara itu di Grup D diisi oleh Inggris, Kroasia, Republik Ceko, dan pemenang playoff Grup C (Skotlandia, Israel, Norwegia, dan Serbia).
Di Grup E, Spanyol akan ditemani Swedia, Polandia, dan pemenang playoff Grup B (Bosnia-Herzegovina, Irlandia Utara, Slovakia, dan Irlandia Utara). Grup terakhir, yaitu F, berpotensi menciptakan neraka. Juara bertahan Portugal, harus baku hantam dengan kampiun Piala Dunia 2018 Prancis, dan Jerman, serta satu pemenang playoff Grup A (Islandia, Rumania, Bulgaria, dan Hungaria).
Piala Eropa 2020 rencananya digelar pada 12 Juni hingga 12 Juli dengan partai final di Stadion Wembley, Inggris.