Harumkan Indonesia, Unesa Berikan Beasiswa Bagi Khalimatus
Keberhasilan atlet paralimpian asal Jawa Timur, Khalimatus Sadiyah, meraih medali emas di cabang olahraga badminton nomor ganda putri SL3-SU5 pada ajang Paralympics 2020 di Tokyo terus mendapat apresiasi. Kini, giliran Universitas Negeri Surabaya (Unesa) yang memberikan apresisasi berupa beasiswa penuh kepada Khalimatus.
Rektor Unesa, Nurhasan menyampaikan, apresiasi ini diberikan sebagai bentuk penghargaan atas apa yang sudah dicapai oleh Khalimatus. Bahkan tak hanya Khalimatus saja, namun semua kontingen yang berangkat mendapat beasiswa pendidikan.
“Sesuai janjinya Unesa, bahwa mereka yang berangkat termasuk pelatih ke olimpiade kita beri apresiasi berupa bebas studi lanjut S2 atau S3 di Unesa. Kalau rumahnya luar kota akan kita siapkan asrama mahasiswanya,” ujar Nurhasan saat ditemui di Lapangan Tenis Unesa, Surabaya, Selasa 7 September 2021.
Sedangkan bagi mereka yang mendapat medali, akan diberi bonus tambahan selai beasiswa pendidikan berupa penggratisan SPP, UKT, dan lain-lain. “Nanti mereka akan mendapat bonus tambahan setiap bulan. Nanti kalau dia misal mau lanjut dari S1 ke S2 sambung sampai S3 juga kita bebaskan,” imbuh Guru Besar dibidang olahraga itu.
Untuk jurusan, ia mengatakan, teradap 23 program studi yang dapat dipilih secara bebas sesuai minat masing-masing.
Ia mengatakan, bonus beasiswa ini sudah disampaikan kepada Khalimatus secara khusus, dan secara umum disampaikan melalui surat rektor yang disampaikan kepada Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) Republik Indonesia, Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI), Komite Olimpiade Indonesia (KOI) dan National Paralympic Committee (NPC) Indonesia.
“Secara langsung kita juga sudah menyampaikan ini kepada Khalim dan saya titip disampaikan juga ke teman-teman di sana ada bonus beasiswa,” pungkasnya.
Tak hanya beasiswa, Unesa juga berkomitmen untuk membantu pembinaan prestasi atlet paralimpian berupa fasilitas olahraga yang dimiliki.