Hari Pertama Masuk Kerja, Bupati Situbondo Tak Temukan ASN Bolos
Bupati Situbondo Karna Suswandi dan Wakil Bupati (Wabup) Hj Khoirani melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Abdoer Rahman pada hari pertama masuk kerja setelah libur Idul Fitri 1442 Hijriah.
Sidak kali ini untuk mengecek kehadiran ASN dan memastikan pelayanan kepada masyarakat di rumah sakit berlangsung baik dan lancar.
Bupati Karna di sela sidak pelayanan di rumah sakit mengatakan, sidak dilakukan karena tidak ingin pelayanan kepada masyarakat, khususnya pelayanan di rumah sakit terganggu, akibat ada ASN tidak masuk kerja di hari pertama setelah libur lebaran.
"Alhamdulillah pelayanan di rumah sakit hari pertama masuk kerja berjalan baik dan lancar. Pegawai patuh dan masuk kerja semua di hari pertama setelah libur lebaran," katanya.
Bupati Karna menambahkan, sejauh ini belum ada laporan ASN bolos atau tidak masuk kerja menambah libur lebaran. Namun, pihaknya menunggu laporan dari Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk memastikan kehadiran ASN hari pertama masuk kerja.
"Sesuai laporan sementara yang saya terima belum ada ASN yang bolos di hari pertama masuk kerja. Memang ada tidak masuk, tapi karena sakit dan bisa dimaklumi," katanya.
Mantan Plt Sekda Bondowoso itu juga menjelaskan, semua ASN wajib mengirimkan lokasi atau share location (sharelock) melalui aplikasi whatsapp. Ini bentuk kehadiran ASN pada hari pertama kerja setelah libur lebaran.
"Sharelock menggunakan aplikasi WA itu untuk menjamin keberlangsungan pelayanan masyarakat. Karena, biasanya pelayanan masyarakat baru efektif seminggu setelah lebaran," katanya.
Saat sidak pelayanan di rumah sakit, Bupati Karna meninjau semua layanan. Mulai loket pendaftaran, ruang rawat inap pasien anak dan orang dewasa, hingga layanan klinik pengobatan.
"Saya mengajak ASN lingkup Pemkab Situbondo terus meningkatkan kinerja dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, dengan pelayanan aktif, kreatif, efektif, efisien, dan memuaskan (pakem). Tidak hanya layanan di rumah sakit, tapi pada semua kantor pelayanan umum di Pemkab Situbondo," katanya.
Advertisement