Surabaya : Lebih dari 10 ribu massa buruh dari sejumlah daerah akan menggelar aksi unjuk rasa di Surabaya, 1 Mei 2017. Aksi ini dikakukan untuk memperingati hari buruh se Dunia MayDay. Kepala Dinas Tenaga kerja dan Transmigrasi Jawa Timur Sukardo pada ngopibareng.id menjelaskan, untuk mewadahi peringatan MayDay, Pemerintah telah menyiapkan panggung dan tumpeng besar tepat di depan Kantor Gubernur Jawa Timur jalan Pahlawan Surabaya. "Nanti Pak Gubernur akan ikut perayaan dan menemui massa aksi," kata Sukardo. Menurut dia, aksi kali ini akan dimulai dengan doa bersama. Sementara itu, aksi sendiri rencananya akan diikuti oleh ribuan Buruh mereka mayoritas merupakan buruh dari kawasan ring satu Surabaya, Sidoarjo, Pasuruan, Mojokerto dan Gresik. Buruh mulai bergerak ke Surabaya sejak pagi tadi. Mayoritas mereka juga akan terlebih dulu berunjuk rasa di pendopo kabupaten masing-masing sebelum akhirnya menuju ke Surabaya. Ada beberapa tuntutan yang disuarakan buruh diantarnya menolak penerapan PP 78 tentang pengupahan serta mendesak revisi UMK 2017. (wah) Surabaya