Hari Ini Erdogan Ikut Shalat Jumat Pertama di Hagia Sophia
Hari ini, Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan akan melakukan shalat Jumat Masjid Hagia Sophia di Kota Istanbul.
Masjid yang sebelumnya museum ini, oleh pengadilan Turki ditetapkan kembali menjadi masjid, dan Erdogan dua pekan lalu mengumumkan shalat pertama akan dilakukan hari ini, Jumat 24 Juli 2020. Ini adalah shalat pertama di Hagia Sophia sejak 86 tahun yang lalu.
Kepala Direktorat Urusan Agama Turki, Ali Erbas mengatakan bahwa hingga kemarin telah tercatat 1.000 orang akan ikut shalat Jumat. Para pemimpin dan pejabat dari beberapa negara mayoritas Muslim diundang, termasuk Qatar, Azerbaijan dan Indonesia, seperti dikutip media Turki, Hurriyet.
Hampir 20.000 pasukan keamanan akan berada di daerah itu untuk memastikan sholat pertama terjadi tanpa insiden.
Situs Warisan Dunia UNESCO di Istanbul yang bersejarah ini, pertama kali dibangun sebagai katedral di Kekaisaran Bizantium Kristen. Ketika Kesultanan Ottoman menguasai Konstantinopel pada tahun 1453, kawasan dan bangunan itu dibeli oleh Sultan Muhammad II Al Fatih, kemudian diwaqafkan untuk masjid. Ketika Mustafa Kemal Ataturk menggulingkan kesultanan, tahun 1934 Hagia Sophia ditetapkan sebagai museum.
Sekitar 3,8 juta wisatawan mengunjungi museum tahun lalu.
Hari ini, saat shalat pertama di Hagia Sophia, adalah waktu yang penting, yaitu tepat peringatan 97 tahun Perjanjian Lausanne, yang menetapkan perbatasan Turki modern setelah bertahun-tahun konflik dengan Yunani dan kekuatan Barat. (nis)
Advertisement