Hari ini 13 Bapaslon Kepala Daerah di Jatim Psikotes di RSSA
Sebanyak 13 Bakal Pasangan Calon (Bapaslon) kepala daerah dari 6 kabupaten/kota menjalani tes psikologi di Rumah Sakit Saiful Anwar (RSSA) Kota Malang.
Tes psikologi tersebut merupakan rangkaian tes kesehatan yang harus dilakukan oleh Bapaslon kepala daerah sebagai salah satu syarat untuk lolos menjadi calon kepala daerah.
Enam daerah tersebut di antaranya yaitu, KPU Kabupaten Malang, KPU Kabupaten Blitar, KPU Kabupaten Jember, KPU Kabupaten Situbondo, KPU Kota Blitar, dan KPU Kabupaten Banyuwangi.
Sedangkan untuk KPU Kabupaten Kediri masih mengajukan perpanjangan waktu untuk mengikuti rangkaian tes kesehatan tersebut karena masih ada satu Bapaslon.
"Hari ini tes paling utama semua Paslon datang ada 26 orang. Mereka menjalani tes psikologi. Yang meminta penundaan hanya Kabupaten Kediri karena hanya ada satu paslon," tutur Ketua Panitia Tes Kesehatan Calon Kepala Daerah RSSA Kota Malang, Saifullah Asmiragani pada Rabu 9 September 2020.
Saifullah mengatakan dalam pemeriksaan tes psikologi tersebut pihaknya melibatkan Himpunan Psikologi Indonesia (HIMPSI) Jatim. Sebelumnya, pada Selasa 8 September 2020, kemarin, sudah dilakukan pemeriksaan tes kesehatan fisik dengan melibatkan Badan Narkotika Nasional (BNN).
"Hari ini kita pemeriksaan lengkap sesuai dengan yang direkomendasikan Ikatan Dokter Indonesia, Badan Narkotika Nasional dan Himpunan Psikologi Indonesia, ada tes psikologi, narkoba (kemarin)," ujarnya.
Sebelum dilakukan rangkaian tes kesehatan seperti tes fisik dan psikologi, Saifullah mengatakan para Bapaslon Kepala Daerah di Jatim tersebut dipastikan sudah negatif Covid-19 dengan menyerahkan berkas hasil uji swab atau usap.
"Mereka di sini sudah membawa persyaratan semua harus diswab baik paslon dan pendamping paslon. Karena kami wawancara dan tes fisik yang beresiko menimbulkan transmisi (Covid-19)," katanya.
Advertisement