Hari Donor Kornea, 20 Orang Ingin Donor Kornea di CDC RSMU
Hari donor kornea sedunia atau World Eye Donation Day diperingati setiap tanggal 10 Juni. Begitu pula dengan Cornea Donation Center (CDC) RS Mata Undaan Surabaya (RSMU) yang memperingatinya pada tanggal 11 Juni 2023 lalu.
Menariknya, dalam perayaan tersebut CDC bisa menambah donor kornea hingga 20 orang. Founder CDC RSMU, dokter Dini Dharmawidiarini SpM (K) mengatakan, pada perayaan hari donor kornea sedunia pihaknya bekerjasama dengan Bank Mata Cabang Surabaya dan Persatuan Dokter Mata Indonesia cabang Jawa Timur (Perdami).
"Diperingati dengan sosialisasi donor kornea bersama komunitas pendonor kornea (Condor Community) dan komunitas senam Dahlan Iskan Style setelah melakukan senam bersama, dan dilanjutkan dengan pemeriksaan mata Lokasi di RS Mata Undaan," terangnya dihubungi Ngopibareng.id.
Lanjutnya, dari sosialisasi tersebut ada sekitar 20 orang yang mendaftar menjadi donor kornea. "Ada penambahan calon donor (caldon) setelah kegiatan ada yang daftar 20 orang sejak 10 Juni sampai dengan saat ini," paparnya.
Dokter Dini menyebut, saat ini daftar tunggu untuk donor kornea terus bertambah. Kurang lebih saat ini di RS Mata Undaan ada 200 lebih daftar tunggu donor kornea.
"Semoga dengan adanya peringatan WEDD makin besar kesadaran masyarakat untuk donor kornea, sehingga makin banyak saudara kita yang tertolong karena buta kornea," tandasnya.
Tentang RS Mata Undaan
Rumah Sakit Mata Undaan adalah penyelenggara pelayanan kesehatan yang secara khusus melayani penderita penyakit mata. Rumah Sakit ini berdiri tahun 1933 dengan nama Soerabaiache Oogheelkundige Kliniek. Kini, Rumah Sakit Mata Undaan pun telah menjadi Rumah Sakit Khusus menangani penyakit mata dan telah menjadi ikon Kota Surabaya.
Berlokasi di jantung kota Surabaya, Rumah Sakit Mata Undaan adalah sebuah rumah sakit khusus Kelas B yang memiliki empat layanan unggulan. Di antara layanan tersebut adalah Lasik, Vitreo Retina, Glaukoma, dan Katarak.
Advertisement