Harga Tiket Persebaya vs Arema Tembus Rp 1 Juta!
Jelang laga leg pertama antara Persebaya vs Arema FC di Gelora Bung Tomo, Surabaya, Bonek Mania mengeluhkan langkanya tiket masuk ke Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya. Kalau pun ada, harganya melambung tinggi.
Para suporter ini sejak minggu 7 April 2019 membuka website untuk pemesanan online. Namun tingginya animo suporter untuk mendapatkan tiket membuat tiket ludes hanya dalam waktu 1 jam setelah panitia membuka penjualan online.
Di hari Senin 8 April 2019 ini misalnya, banyak penjual yang menawarkan tiket final Piala Presiden ini melalui media sosial. Bahkan harganya bervariasi, ada yang tembus hingga Rp 1 juta.
Tim ngopibareng.id yang berusaha menghubungi para penjual ini rata-rata sudah mengantongi tiketnya dan sudah siap dijual ke para suporter.
Untuk tiket kategori fans yang harga aslinya dijual di angka Rp 50 ribu kini dijual calo hingga Rp 400 ribu. Bahkan tiket kategori superfans yang harga aslinya 250 ribu kini di banderol kisaran Rp 500 ribu hingga Rp 1 juta.
Tingginya animo bonek disinyalir karena ini laga final, dan lawanya rival abadi Persebaya, Arema FC.
Beberapa bonek yang kecewa tidak mendapatkan tiket sampai membuat replika tiket dengan kertas yang di tulis tangan dengan bolpoin di sosial media instagram. Dari temuan Ngopibareng.id, ada dua akun yang memposting foto tiruan tiket gelang Persebaya, akun atas nama @zainal_muhed dan fadilasja_.
Salah satu Bonek bernama David Gigih mengungkapkan kekesalannya karena dirinya harus membeli tiket ke penjual yang ditengarai seorang calo.
”Saya beli tiket fans harganya 250 ribu. Rugi kalo calonya gak naik haji. Tapi demi Persebaya berapa pun tak beli,” ungkapnya dengan nada kesal.