Hanya 59 Pelamar CPNS 2024 di Bondowoso, 3 Formasi Nihil Peminat
Proses pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2024 formasi umum di seluruh Indonesia telah resmi ditutup, Selasa 10 September 2024. Tidak terkecuali pendaftaran CPNS 2024 di lingkungan Pemkab Bondowoso, Jawa Timur.
Setelah sepekan pendaftaran CPNS 2024 ditutup, Badan Kepegawaian dan Pemberdayaan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Bondowoso melakukan pendataan mencatat hanya 59 pelamar CPNS. Jumlah itu, tidak melamar 27 formasi CPNS 2024 yang dibuka Pemkab Bondowoso.
Kepala BKPSDM Bondowoso, Mahfud Junaedi mengatakan, rekrutmen CPNS 2024 di Bondowoso membuka 27 formasi, terbagi 16 dokter umum dan 11 dokter gigi. Mereka nantinya ditempatkan pada 23 Puskesmas dan satu rumah sakit di Bondowoso.
"Dari 27 formasi CPNS 2024, tercatat 59 pelamar dan tidak ada yang melamar pada 3 puskesmas dari total 23 puskesmas di Bondowoso. Tiga puskesmas nihil pelamar, itu, yakni Sukosari, Taman Krocok, dan Tegalampel," jelas Mahfud lewat telepon seluler, Selasa 17 September 2024.
Tiga puskesmas nihil pelamar CPNS itu, masing-masing membuka rekrutmen satu formasi. Khusus Puskesmas Tegalampel membuka satu formasi disabilitas, namun tidak ada pelamarnya.
Mahfud yang juga menjabat Plt Kepala Bakesbangpol Bondowoso itu melanjutkan, setelah pendaftaran resmi ditutup berlanjut pengumuman seleksi CPNS secara bertahap pada 14-19 September 2024. "Kemudian diikuti masa sanggah dan jawab sanggah pada 20 sampai 24 September 2024," ujarnya.
Mahfud juga memastikan, proses rekrutmen CPNS 2024 tidak ada jual beli jabatan. Karena teknis rekrutmen langsung dari KemenPAN-RB. "BKPSDM Bondowoso hanya membantu tugas panitia pelaksana dari BKN," pungkasnya.
Advertisement