Haji Lulung Ikut Senang Ahok Akan Nikah
Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Abraham Lunggana atau biasa disapa Lulung ini mengaku, senang saat mendengar kabar pernikahan kedua mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama.
Pria yang biasa disapa Ahok ini disebut-sebut akan menikahi Bripda Puput Nastiti Devi. Hubungan keduanya dicomblangi oleh mantan Gubernur DKI Jakarta Djarot Syaiful Hidayat.
"Saya apresiasi jika memang benar. Biar Pak Ahok ada yang ngurusin, bisa ada teman berbagi segala macam urusan bersama-sama saat nanti memikul beban rumah tangganya," ucap Lulung.
Lulung mendoakan agar setelah menikah, Ahok bisa berubah dan menjaga sikap serta tutur katanya.
"Kita doakan supaya bisa berubah aja, berubah dalam segala sikap, prilaku bahasanya supaya enggak kebablasan lagi. Menjadi lebih baik lagi. Menjadi Pak Ahok yang sejati," tutur Lulung.
Sebelumnya, pengacara Ahok yakni Teguh Samudra mengatakan kalau rencana pernikahan itu akan dilakukan setelah Ahok keluar dari tahanan pada Januari 2019.
Teguh pun mengaku siap jika pernikahan itu dilakukan di dalam Rumah Tahanan Mako Brimob Kelapa Dua, Depok, Jakarta Barat.
"Apakah selama dalam tahanan boleh nikah atau tidak? Nanti kalau memang dikehendaki ya kita urusi," ujarnya. (yas)
Advertisement