Hadiri Sertijab Er-Ji, Khofifah Pesan Sinergi Daerah dan Provinsi
Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa menghadiri serah terima jabatan Walikota Surabaya Eri Cahyadi dan Wakil Walikota Surabaya Armuji, Senin 1 Maret 2021 di Ruang Rapar Paripurna DPRD Kota Surabaya.
Dalam kehadirannya itu, salah satu pesan yang terus disampaikan Khofifah adalah peningkatan kolaborasi antara Pemerintah Kota Surabaya dan Pemerintah Provinsi Jawa Timur, serta Pemerintah Daerah seluruh Jatim.
Sebab menurut Khofifah, peran Surabaya di Jatim sangatlah sentral. Maka dari itu, kolaborasi yang baik akan berdampak pada pembangunan daerah dan provinsi yang juga baik. Sehingga Jatim bisa menjadi mercusuar di Indonesia Timur.
"Banyak hal yang harus kita lakukan percepatan di Surabaya ini, untuk bisa menjadikan kota ini sebagai barometer kebangkitan ekonomi di Jatim," kata Khofifah.
Khofifah menyampaikan, kontribusi produk domestik regional bruto (PDRB) Surabaya terhadap PDRB ADHP Jatim itu sekitar 24,11 persen. Maka dari itu menurutnya, dengan angka yang besar itu tak boleh ada penurunan atau pelemahan di masa mendatang, khususnya periode kepemimpinan Eri-Armuji hingga 2024.
"Jadi memang semua harus dilakukan percepatan yang saya sampaikan tadi. Terutama di episentrumnya, yang jadi sentra ini Surabaya," katanya.
Khofifah juga menyinggung pesan dan isi Peraturan Presiden nomor 80 tahun 2019 tentang Percepatan Pembangunan Ekonomi di Jatim. Di Perpres itu, setidaknya ada 77 proyek strategis nasional yang dibangun itu ada di wilayah Gerbang Kertosusila (Gresik-Bangkalan-Mojokerto-Surabaya-Sidoarjo-Lamongan) dan sebagian besar ada di wilayah Kota Surabaya.
Maka dari itu, Khofifah meminta Pemkot Surabaya dan Eri sebagai pucuk pimpinan agar menjalin sinergitas dengan seluruh lini agar bisa menyukseskan program proyek nasional itu.
"Ada beberapa hal yang menjadi kekuatan Surabaya. Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kota Surabaya ini tinggi sekali, sekitar 82 persen. Nah ada di daerah lain di Jatim itu yang masih rendah. Makanya saya ingin mengajak Surabaya bisa jadi sister city bagi daerah lain. Harus ada SDM-SDM Surabaya yang menyupport percepatan IPM di daerah lain seperti Sampang," katanya.
Selain dihadiri Khofifah dan Er-Ji, sertijab itu juga dihadiri seluruh unsur pimpinan dan anggota DPRD Kota Surabaya dan seluruh OPD Kota Surabaya.
Advertisement