Hadiah Belgia dan Inggris Selisih 2 Juta Dolar AS
Posisi ketiga Piala Dunia 2018 akhirnya jatuh kepada Belgia. Posisi tersebut didapatkan usai memetik kemenangan 2-0 saat menghadapi Inggris di Saint Petersburg Stadium, Sabtu 14 Juli 2018. Dua gol Belgia di laga ini dicetak oleh Thomas Meunier di menit keempat, dan Eden Hazard pada menit ke-82.
Kesuksesan Belgia meraih peringkat ketiga diganjar hadiah uang 24 juta dolar AS atau setara Rp 324 miliar. Hanya selisih 2 juta dolar AS, Timnas Inggris mengantongi uang tunai 22 juta dolar AS setara Rp 297 miliar.
Tahun ini, besaran hadiah uang tunai yang tersedia untuk Piala Dunia 2018 adalah 400 juta dolar AS atau setara Rp 5,4 triliun.
Nilai itu lebih besar 12 persen dibandingkan yang tersedia pada Piala Dunia 2014. Sebelumnya, pada Piala Dunia 2014, total hadiah yang tersedia adalah 358 juta dolar AS.
Hadiah itu berhasil diraih oleh tim nasional Jerman yang menaklukkan Argentina pada partai final.
Tahun ini, tim yang menjadi juara di Piala Dunia 2018 akan mendapat hadiah sebesar 38 juta dolar AS atau setara Rp 531 miliar.
Piala Dunia 2018 tinggal menyisakan partai final. Babak puncak mempertemukan Prancis vs Kroasia di Luzhniki Stadium, Moskow, Minggu 15 Juli.