Hadapi Persebaya di Depan Bonek, Arema FC Optimis Dapat 3 Poin
Arema FC yang akan menjamu tuan rumah Persebaya di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, pada Minggu 6 Mei 2018 mengaku optimis mamapu mencuri tiga poin dalam pertandingan bertajuk derbi Jatim itu.
Dengan membawa 21 pemain, sudah menyiapkan berbagai strategi untuk menumpas perlawanan Bajol Ijo di depan 55.000 Bonek. Meski tanpa melakukan official trainning di Stadion Gelora Bung Tomo, pelatih Arema FC, Joko Susilo ini sudah mempersiapkan tim dengan baik jauh sebelum berangkat ke Surabaya.
Joko Susilo pun mengatakan kondisi para pemainnya cukup bagus, bahkan tidak ada pemain yang alami cedera. Sedangkan dua pemain Hanif dan Bagas pun sudah kembali dari Timnas Indonesia U-23.
"Kita ada satu kendala saja sebenarnya, karena tidak bisa official training, namun saya mengerti kondisi ini, maka kita alihkan berlatih di Gresik meskipun para pemain kepingin berlatih di Gelora Bung Tomo, mungkin kita belum pantas berlatih di GBT," ucapnya bercanda.
Sementara itu, M Rafi pemain Arema FC mengatakan secara mental ia dan tim sudah siap, apa yang telah diarahkan oleh pelatih sudah ia jalankan secara terperinci bersama-sama.
"Kita tidak ada persiapan khusus, hanya apa yang diarahkan pelatih itu saja yang kita akan jalankan," ujar Rafi. (hrs)
Advertisement