Hadapi Persebaya, Andik Vermansah Ternyata Starter
Madura United tampaknya berambisi menjungkalkan Persebaya di babak semifinal leg ke-2, Sabtu 6 April 2019. Pasalnya tim berjuluk Laskar Sape Kerap ini bermain dengan full team.
Dari susunan pemain Madura United, tampak nama Andik Vermansah akan bermain sejak menit awal, bersama dengan Aleksander Rakic dan Beto Goncalves di lini depan tim kebanggan K-Conk Mania itu.
Sementara, Persebaya juga bermain tak jauh berbeda dengan Madura United, memakai formasi 4-3-3. Namun mereka tampaknya memperbanyak pemain yang memiliki karakter bertahan seperti Misbakus dan M. Hidayat di lini tengah.
Meski begitu, Madura United teta[ mewaspadai Persebaya, karena Osvaldo Haay kini akan bermain sejak menit awal bersama dengan Manu Dzhalilov dan Amido Balde.
Selain itu, pertandingan ini akan panas. Sebab di tim tuan rumah ada dua nama pemain yang pernah memperkuat Bajul Ijo yakni Fandri Imbiri dan Andik Vermansah.
Susunan pemain leg ke-2 Semifinal Piala Presiden, Madura United vs Persebaya
Madura United
M. Ridho, Marckho, Jaime Xavier, Fandri Imbiri, Alfath, David Laly, Zulfiandi, Zah Rahan, Andik Vermansah, Aleksander Rakic, Beto Goncalves
Pelatih: Dejan Antonic
Persebaya
Miswar Saputra, M. Syaifuddin, Otavio Dutra, Hansamu Yama, Novan Sasongko, Misbakus Solikin, M. Hidayat, Damian Lizio, Osvaldo Haay, Manu Dzhalilov, Amido Balde
Pelatih: Djajang Nurdjaman