Hadapi Laga Akhir, Bonek Minta Persebaya Menang
Persebaya Surabaya akan menghadapi laga terakhir Liga 1 musim ini melawan Perseru Badak Lampung di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Sabtu 21 Desember 2019.
Meski masih menyandang sanksi dari komite disiplin yang bermain tanpa penonton, Bonekmania berharap Persebaya mengakhiri musim ini dengan happy ending.
Dirigen Bonek Tribun Kidul, Agus Tessi meminta kepada skuad Persebaya untuk tetap tampil all out. Meskipun Bonek belum bisa memberikan dukungan secara langsung.
"Tetap jangan surutkan semangat. Kami berharap di pertandingan terakhir Persebaya bisa menang," kata Tessi sapaan akrabnya, Jumat 20 Desember 2019.
Kata Tessi, dengan kemenangan melawan Perseru Badak Lampung ini Persebaya berada di posisi runner up dan lolos liga Champions Asia.
"Pertandingan terakhir besok harus raih kemenangan dan kalau bisa lolos champions. Peringkat dua," ujar Tessi.
Sementara itu, Tessi berharap seluruh Bonek untuk tetap mematuhi keputusan komdis dengan tidak hadir di pertandingan terakhir besok, meski bermain di Stadion GBT.
"Kita jangan ada yang datang. Tetap nobar saja. Biar Persebaya fokus dan diizinkam main di GBT," kata Tessi.
Persebaya kini menempati posisi ketiga klasemen Liga 1. Hanya terpaut 1 poin dengan peringkat dua klasemen yakni Persipura.
Untuk finish di posisi runner up, di laga pamungkas ini Persebaya harus meraih tiga poin dan Persipura kalah atau seri melawan Borneo FC.