Gus Ipul Tinjau Pelaksanaan UNBK di Tiga SMA Malang
Malang: Wakil Gubernur Jawa Timur Saifullah Yusuf lakukan sidak pelaksanaan UNBK di tiga sekolah SMA di Kota Malang, Selasa (11/4). Tercatat, peserta ujian UNBK di SMAN 1 Malang berjumlah 350 orang, sementara di SMA 4 Malang sekitar 313 peserta. Adapun pembagian untuk sesi ujian, di SMAN 1 Malang menjadi tiga sesi, sedangkan SMAN 4 Malang dua sesi.
Gus Ipul sapaan akrabnya mengatakan, Jatim memulai langkah yang bagus dalam menjalankan UNBK tahun ini. Ia juga berharap nanti dapat menjadi suatu yang berharga, disamping ujian ini lebih kredibel, juga membiasanakan siswa menggunakan teknologi sebagai proses ajar mengajar.
"Dengan teknologi ini kita bisa menggunakan apa yang kita inginkan, asal dengan hal yang positif, dan kalau menggunakan hal ini maka hasilnya lebih baik," terang Gus Ipul.
Dari hasil UNBK SMA kemarin tak banyak ditemukan masalah. Berbeda dengan ujian SMK pada minggu lalu. Gus Ipul juga menyampaikan ini merupakan langkah yang bagus agar lebih baik.
"Ini harus dimulai dan ini adalah langkah pertama dan menuju ujian yang lebih efisien," paparnya.
Dalam kesempatan yang sama, Kepala Dinas Pendidikan Jawa Timur Saiful Rahman memaparkan, evaluasi sementara hari pertama UNBK SMA, Senin (10/4) yang menemui sedikit kendala. "Memang sempat eror sedikit, jadi mundur sebentar, tapi bisa teratasi. Kalau masalah soal yang tidak muncul seperti waktu UNBK SMA lalu, belum ada di UNBK SMA ini," tuturnya. (hrs)
Advertisement