Gus Ipul Sambut Tim Gowes Pangdam V Brawijaya Ke Kota Pasuruan
Sebagai upaya menjaga imunitas dan kebugaran tubuh, Pangdam V Brawijaya, Mayjen TNI Suhariyanto beserta jajarannya menggelar kegiatan sepeda bareng menuju Kota Pasuruan pada hari Rabu tanggal 26 Mei 2021. Sebagai kota yang dijadikan titik finish dari kegiatan ini, Wali Kota Pasuruan Saifullah Yusuf (Gus Ipul) didampingi Wakil Wali Kota Pasuruan Adi Wibowo (Mas Adi), Ketua DPRD Kota Pasuruan, Dandim 0819 Pasuruan, Kapolres Pasuruan Kota, dan pihak lainnya terkait menyambut kehadiran Pangdam dan rombongan di Kafe Hagaa & Budja Jalan Urip Sumoharjo Kecamatan Purworejo Kota Pasuruan.
Selain untuk mengedukasi masyarakat bahwa menjaga imunitas dan kebugaran tubuh adalah hal penting, tujuan diadakannya kegiatan bersepeda ke Kota Pasuruan ini juga untuk menyambung silaturrahmi dengan Gus Ipul-Mas Adi dan jajaran Forkopimda Kota Pasuruan. Tidak hanya itu, dalam kesempatan ini, Pangdam beserta jajarannya juga memberikan paket sembako kepada beberapa warga.
Dimulai dari kediaman Pangdam V Brawijaya di Jalan Darmo Surabaya, jarak yang ditempuh kurang lebih sepanjang 57,5 km. Dengan rute yang ditempuh yakni Jalan Darmo–Ahmad Yani–Raya Waru–Buduran–Jenggolo–Gajah mada–(CP 1 Kompi Yonif 516 Sidoarjo) –Raya Porong – Raya Pantura belok kiri –Raya Gempol–Raya Bundaran Nusa Gempol–Raya Beji --Raya Pogar (CP 2 Sentra Kuliner Bang Kodir Bangil)–A. Yani–Raya Raci–Kraton/Pantura belok kanan–Gatot Subroto–Urip Sumoharjo–Finish (Rumah Makan Budja Pasuruan).
Sebelum kembali ke Surabaya, acara dilanjutkan demgan ramah tamah. Sebagai tuan rumah yang dikunjungi, Gus Ipul menyampaikan banyak terima kasih dan berharap semoga akan ada kunjungan berikutnya dalam acara yang berbeda di Kota Pasuruan.