I Made Sukadana Pangdam yang Humanis
Surabaya: Wakil Gubernur Jawa Timur Saifullah Yusuf sebut, Mayor Jenderal TNI (Purn) I Made Sukadana, merupakan contoh pemimpin TNI yang sejati. Ia juga menceritakan, selama kepemimpinannya sebagai Pangdam V/Brawijaya, Jatim berada dalam situasi yang aman, nyaman, dan kondusif. Sifat beliau yang humanis juga mencerminkan bahwa TNI sangat dekat dengan masyarakat.
Gus Ipul mengatakan, pendekatan yang dilakukan I Made itu juga sangat humanis, klop dengan suasana batin masyarakat Jatim. Pendekatan itu menumbuhkan kepercayaan masyarakat.
“Sehingga tercipta ketentraman yang menjadi poin utama dalam kehidupan bermasyarakat” ujar Gus Ipul saat pisah sambut Pangdam V/Brawijaya dari Mayjen TNI (Purn) I Made Sukadana SIP kepada Mayjen TNI Kustanto Widiatmoko MDA di Gedung Balai Kartika Makodam V Brawijaya, Rabu (26/4) malam.
Tak hanya itu, I Made adalah sosok yang peduli dengan masyarakat. Salah satu contohnya dibuktikan dengan dukungan penuh beliau atas pelaksanaan program rehabilitasi Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) yang bekerjasama dengan Pemprov Jatim. Sejauh ini sudah ada 108 ribu lebih RTLH yang telah dibangun di seluruh Jatim
“Program RTLH berperan besar dalam mengurangi angka kemiskinan, menumbuhkan ekonomi positif, serta membangkitkan kepedulian sosial, rasa kebersamaan, dan semangat gotong royong di masyarakat. Terlihat suasana guyub rukun antara pemerintah, TNI, dan masyarakat saat bersama-sama membangun rumah” tambah Wagub Jatim.
Mendengar pernyataan Gus Ipul, I Made mengatakan, dirinya jatuh cinta dengan Jatim berkat suasananya yang kondusif dan masyarakatnya yang ramah. Karena itu, begitu pensiun, ia ingin menetap di Malang.
“Istri saya orang Malang, saya ingin tinggal di Malang. Terima kasih kepada seluruh pihak, baik pemerintah, DPRD, polisi, pengusaha, para prajurit TNI, dan masyarakat yang telah bekerjasama dengan baik dalam membangun Jatim, sehingga masyarakat bisa lebih sejahtera. Suasana damai terasa sekali di Jatim” terangnya.
Dalam kesempatan yang sama, Pangdam V/Brawjiaya yang baru, Mayjen TNI Kustanto Widiatmoko mengatakan, dirinya siap untuk meneruskan perjuangan I Made Sukadana.
“Mari kita tingkatkan kerjasama untuk membawa Jatim menjadi lebih aman, nyaman, sejahtera, dan maju” paparnya. (ris)
Advertisement