Gus Ipul Dorong Perekonomian Lewat Lomba Layang-layang Tahunan
Sebanyak 41 peserta mengikuti lomba layang-layang hias dan gelar UMKM di Kota Pasuruan, Minggu 19 Februari 2023. Walikota Pasuruan Saifullah Yusuf (Gus Ipul) berharap lomba tersebut menjadi salah satu upaya menghidupkan perekonomian di Pasuruan.
“Terima kasih kepada lurah beserta jajarannya, camat dan lurah seluruh kecamatan Purworejo ikut hadir dalam lomba layang-layang,” kata Gus Ipul saat membuka acara, di Lapangan Sekar Gadung, Kota Pasuruan, Minggu 19 Februari 2023.
Ia menyampaikan harapan, kegiatan lomba tersebut bisa bermanfaat khususnya UMKM untuk menghidupkan perekonomian di-Kota Pasuruan. “Saya berharap kegiatan lomba layang-layang ini dilaksanakan setahun empat kali,” lanjutnya.
Untuk itu, Gus Ipul berkeinginan melakukan revitalisasi di Lapangan Sekar Gadung agar memiliki lebih banyak fungsi. “Mimpi saya, kita punya lapangan bagus. Di pinggirnya ada tempat parkir kemudian ada mainan anak-anak, Kota Pasuruan ini potensi banyak tetapi anggarannya terbatas,” imbuhnya.
Gus Ipul menyampaikan bahwa membangun Kota Pasuruan ini harus dengan strategi khusus menggunakan operasi wajah atau face off. Ia juga berharap Sekar Gadung akan melakukan perbaikan pada kantor kelurahannya agar lebih bersih dan indah.
Di tempat yang sama, Gus Ipul bersama warga menyempatkan melakukan senam resik-resik. Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Camat Purworejo, Lurah seluruh Kecamatan Purworejo, Kepala Dispendukcapil dan diikuti warga Kelurahan Sekar Gadung.