Gus Ipul Didaulat Menjadi "Bapak Pecinta Burung"
Wakil Gubernur Jawa Timur Saifullah Yusuf (Gus Ipul) mengapresiasi atas digelarnya Liga Puter Jawa Timur ke VII yang digelar di Gantangan King Pasar Jambangan, Surabaya, Sabtu (25/11). Menurut Gus Ipul, penghobi burung tidak hanya meningkatkan kesejahteraan bagi para peternak, melainkan juga ada mampu menggerakkan sektor UMKM khususnya pada pengrajin sangkar burung.
"Saya sangat bangga dan bersyukur atas kegiatan ini. Ada manfaat ekonomi yang bisa dilihat dari hobi burung ini. Diantaranya banyak asesoris misalnya pada sangkar burung yang ini semua dibikin oleh UMKM kita," kata Gus Ipul.
Jika sangkar burung terjual, maka dengan sendirinya para pelaku UMKM di sektor sangkar juga akan menerima keuntungan. Karenanya, memperbanyak kompetisi hobi burung seperti saat ini perlu digalakkan.
"Ke depan kegiatan seperti ini diharapkan bisa lebih banyak sehingga mampu memajukan perekonomian kita," kata Gus Ipul.
Sementara itu, Ketua Panitia Liga Puter Jawa Timur VII Bambang mengatakan bahwa selama ini Gus Ipul memang selalu peduli dan kerap hadir di acara-acara penghobi burung. Karenannya dalam kesempatan ini, pada penghobi burung mendaulat Gus Ipul sebagai "Bapak Pelindung Burung dan Bapak Pecinta Burung".
"Minimal setiap dua minggu sekali kami mengadakan perlombaan burung. Dan Gus Ipul selalu suport sehingga sudah sangat pantas kalau Gus Ipul kami juluki Bapak Pecinta Burung," ujarnya.
Pada Liga Puter Jawa Timur ke VII kali ini setidaknya diikuti oleh ratusan penghobi burung dari beragam daerah di Jawa Timur. Mereka yang mengikuti perlombaan diantaranya berasal dari Surabaya, Banyuwangi, Jember, Mojokerto, Jombang, Madiun, Kediri serta Madura. (wah)
Advertisement