Gudang Sinar Jaya Listrik Gebang Jember Terbakar
Sebuah gudang penyimpanan Sinar Jaya Listrik yang terletak di Jalan Kenanga, Kelurahan Gebang, Kecamatan Patrang, Jember, terbakar pada Selasa, 10 Oktober 2023. Hingga saat ini proses pemadaman masih berlangsung.
Salah satu saksi mata, Arif Kurniawan mengatakan, kebakaran terjadi sekitar pukul 12.00 WIB lebih, tepat saat ditinggal keluar oleh karyawan gudang. Awalnya, api muncul di tumpukan kardus lantai satu, di rumah tengah.
"Tadi sempat ada karyawan gudang bersama anaknya. Kemudian mereka keluar, karena setiap jam 12.00 WIB mereka keluarga untuk makan," kata Arif, dikonfirmasi di lokasi kejadian.
Warga yang mengetahui kemunculan api itu melaporkan kepada karyawan gudang. Tak lama kemudian karyawan gudang tiba di lokasi.
Karyawan dibantu beberapa warga mencoba menyelamatkan barang sebisanya. Warga langsung melempar barang yang ada begitu saja ke halaman gudang. Terlihat ada ratusan lampu dan barang lainnya berserakan di depan gudang.
Sampai saat ini saksi belum mengetahui penyebab terjadinya kebakaran. Namun warga menduga akibat korsleting listrik yang terjadi di dalam gudang.
"Kalau penyebabnya saya kurang tahu. Nanti bisa ditanyakan ke karyawan gudang," pungkasnya.
Berdasarkan pantauan di lapangan, hingga pukul 13.56 WIB proses pemadaman masih berlangsung. Damkar Jember mengerahkan tiga unit mobil pemadam kebakaran.
Tiga unit mobil pemadam kebakaran, sampai pukul 13.56 sudah tiga kali mengisi tangki. Meskipun api di lantai satu sudah padam, namun kepulan asap di pantai dua masih cukup tebal.
Petugas kepolisian menutup akses jalan menuju ke lokasi kejadian. Namun, puluhan warga yang penasaran tetap mendekat ke lokasi kejadian.
Advertisement