Gudang Penyimpanan Obat Puskesmas di Mojokerto Kebakaran
Ruang penyimpanan obat di Puskesmas Kutorejo, Mojokerto, terbakar. Kebakaran diduga disebabkan akibat korsleting listrik.
Kebakaran fasilitas pelayanan kesehatan di Dusun Jatisari, Desa/Kecamatan Kutorejo, itu terjadi pada Jumat, 3 Mei 2024 sekitar pukul 14.00 WIB.
Peristiwa kebakaran pertama kali diketahui petugas kebersihan puskesmas. Ia melihat kepulan asap putih membubung tinggi dari ruang penyimpanan obat.
"Ada asap saya kira orang bakar sampah. Lalu saya dengar ledakan di ruang penyimpanan obat ternyata kebakaran," kata Shokibudin petugas kebersihan.
Beruntung, insiden kebakaran tersebut tidak menimbulkan korban, baik luka maupun jiwa. Namun api meludeskan gedung ruang penyimpanan beserta isinya.
Polisi memasang garis police line untuk melakukan penyelidikan terkait penyebab pasti kebakaran, namun dugaan sementara akibat arus pendek listrik.
"Dugaan sementara korsleting listrik, Nanti kami akan laporkan ke Labfor Polda Jatim untuk melakukan penyelidikan lebih lanjut," tegas Kapolsek Kutorejo, Iptu Agus.