Gudang Mebel Antik di Probolinggo Terbakar, Kerugian Rp 600 Juta
Kebakaran hebat melanda gudang produksi mebel antik di Dusun Mawar, Desa Pesisir, Kecamatan Sumberasih, Kabupaten Probolinggo, Jumat, 15 November 2024 dini hari. Meski tidak ada korban jiwa, kerugian material akibat kebakaran itu ditaksir Rp600 juta.
Informasinya, kebakaran gudang produksi mebel antik milik Hadori, 46 tahun itu terjadi sekitar pukul 02.00 WIB. Api berkobar ketika warga sekitar sedang terlelap tidur.
"Sekitar pukul 02.00, saya mendengar suara seperti benda terbakar. Setelah saya buka pintu belakang rumah, ternyata tempat produksi mebel antik di belakang rumah saya terbakar," kata Sulastri, saksi mata.
Ia kemudian teriak-teriak minta tolong. Dengan peralatan seadanya warga sekitar berusaha memadamkan api.
Tak lama kemudian empat unit mobil pemadam milik Pemkab Probolinggo dan Pemkot Probolinggo tiba di lokasi. Keempat mobil damkar itu langsung memadamkan api.
Beruntung api tidak sampai merembet ke permukiman warga di sekitarnya. "Kami semua khawatir api merembet ke rumah-rumah warga di sekitar gudang mebel," ujar Sulastri.
Yang jelas, saat kebakaran berlangsung, tempat produksi mebel sedang tidak beroperasi. "Mebel beroperasi di siang hari,' katanya.
Sementara itu Humas Pemadam Kebakaran Kabupaten Probolinggo, Sholehudin mengaku, mendapat laporan kebakaran sekitar pukul 02.34 WIB. Ia langsung menerjunkan dua mobil pemadam kebakaran.
Ia mengaku kesulitan, sebab banyak kayu yang terbakar. Kayu-kayu kering dan bahan-bahan lain dengan mudah cepat terbakar
"Belum diketahui penyebab kebakaran, namun kerugian menurut pemilik mencapai Rp600 juta yang terdiri dari mebel dan mesin yang juga terbakar," kata Sholehudin.
Api akhirnya berhasil dipadamkan sekitar satu jam kemudian. Namun petugas damkar terus melakukan pembasahan agar tidak muncul titik api baru.
Advertisement