Gresini Racing Target Pembalapnya Minimal Finish 5 Besar di Qatar
Enea Bastiannini, pebalap tim Gresini Racing percaya diri bisa finis minimal lima besar saat gelaran perdana MotoGP 2022 di Sirkuit Losail, Qatar, 6 Maret nanti.
Mengapa begitu yakin? Karena Bastianini berhasil menorehkan hasil yang ciamik di dua kali tes pramusim yakni di Sirkuit Sepang Malaysia dan Sirkuti Mandalika, Lombok, NTB, Indonesia.
Di Sirkuit Sepang, Malaysia, Bastianini berhasil keluar sebagai yang tercepat pada hari terakhir dengan catatan waktu 1 menit 58,131 detik. Sedangkan di Sirkuit Mandalika, Indonesia itu, pebalap berusia 24 tahun ini berhasil menduduki peringkat ke-19 dengan waktu 1 menit 4,056 detik.
Menurutnya, hasil di dua tes ini sangat memuaskan. Gresini Racing memiliki fokus yang berbeda saat di Malaysia dan Indonesia. “Di Sepang kami fokus pada peningkatan kilometer. Di Mandalika kami fokus pada set up. Basisnya sudah bagus, tinggal penyempurnaan di beberapa bagian lain,” ungkap Bastiannini.
Tim Gresini Racing yang disponsori oleh Aspira, Federal Oil, dan Antangin ini mantap menatap musim 2022 bersama Ducati. “Saya merasa lebih kompetitif bila dibandingkan dengan masa rookie. Motor juga lebih kompetitif. Teman-teman juga bisa bekerjasama lebih baik,” puji Bastiannini yang baru menjalani musim keduanya di balapan paling bergengsi, MotoGP ini.
Advertisement