Golkar Resmi Usung Petahana Karna-Khoirani Maju Pilkada Situbondo 2024
Partai Golongan Karya (Golkar) resmi mengusung Karna Suswandi dan Khoirani sebagai pasangan cabup-cawabup di Pilkada Situbondo 2024. Ini seiring keluarnya Surat Keputusan (SK) DPP Golkar tentang pengesahan dukungan mengusung pasangan petahana Karna-Khoirani maju Pillkada Situbondo pada 27 November 2024.
SK pengesahan dukungan itu tertanggal 24 Juli 2024 dan ditandatangani Ketua Umum DPP Golkar, Airlangga Hartanto. Diserahkan kepada pasangan Karna Suswandi - Khoirani yang saat ini menjabat Bupati dan Wabup Situbondo di Surabaya.
SK DPP Partai Golkar No.694/DPP/Golkar/VII/2024 tentang pengesahan dukungan mengusung pasangan cabup-cawabup Karna Suswandi-Khoirani itu diserahkan Ketua DPD Golkar Jatim, Sarmuji di Surabaya, Minggu 4 Juli 2024," kata Ketua DPD Golkar Situbondo, Rahmad, Selasa 6 Agustus 2024.
Keluarnya SK pengesahan dukungan itu, sambung Rahmad, Golkar Situbondo diperintahkan menindaklanjuti sesuai ketentuan organisasi partai berlambang pohon beringin. Juga, menugaskan DPD Golkar Jatim mendaftarkan pasangan cabup-cawabup Karna - Khoirani ke KPU Situbondo.
"Meski SK pengesahan dukungan telah diserahkan, namun kita masih menunggu form B.1- KWK dari DPP Partai Golkar. Karena, form B.1,-KWK ini nantinya diserahkan untuk mendaftarkan pasangan cabup-cawabup ke KPU Situbondo," ujar mantan Wabup Situbondo itu.
Sebelumnya, pasangan petahana, Karna-Khoirani menerima surat rekomendasi dari 2 parpol maju Pilkada Situbondo 2024. Yakni , surat rekomendasi DPP Gerindra yang ditandatangani Ketum Prabowo Subianto pada 28 Juni 2024 dan surat rekomendasi DPP Demokrat ditandatangi Ketum, Agus Harimurti Yudhoyono pada 20 Juli 2024.
Dengan tiga rekomendasi dari Golkar, Gerindra, dan Demokrat resmi mengusung pasangan petahana Karna - Khoirani maju Pilkada Situbondo 2024 sejatinya melebihi persyaratan 20 persen atau 9 kursi dari 45 kursi DPRD Situbondo. Karena, Golkar 5 kursi, Demokrat 3 kursi dan Gerindra 6 kursi.
Namun, masih ada 2 parpol peraih kursi DPRD Situbondo pada Pileg 2024 mendukung pasangan petahana Karna-Khoirani maju Pilkada Situbondo 2024. Yakni, Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) 1 kursi, dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) 1 kursi.