Gnabry Cetak Gol Lagi Lawan Chelsea, Pendukung Arsenal Marah
Pendukung Arsenal marah pada manajemen The Gunners setelah Serge Gnabry mencetak gol lagi ke gawang Chelsea pada laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2019/2020, Rabu 26 Februari 2020. Tak hanya satu, eks pemain Arsenal itu mencetak dua gol.
Gnabry mengulangi performa gemilangnya ketika Bayern Munchen menghajar Tottenham Hotspur 7-2 di London dalam babak penyisihan. Saat lawan Tottenham, Gnabry menggila dengan melesakkan empat gol. Sementara tiga gol Bayern lainnya dihasilkan Robert Lewandowski dan Thomas Muller.
Di pertandingan lawan Chelsea, Gnabry membuka mata pendukung Arsenal bahwa The Gunners salah besar telah menjualnya. Maklum, bersama Lewandowski, ia menjadi mesin gol yang sangat garang.
Larinya yang kencang, ditambah nalurinya dalam menyelesaikan peluang membuat penyesalan dirasakan fans Arsenal. Mereka juga sulit mempercayai pemain bertalenta besar seperti Gnabry hanya dijual dengan harga 5 juta poundsterling.
Performa Gnabry memang semakin mengilap sejak meninggalkan Emirates pada 2016. Ia tak hanya kuat, Gnabry cukup kuat dan liat ketika berkelit di antara pemain lawan. Penyelesaiannya yang tajam menjadikan pemain Timnas Jerman itu menjadi salah satu ancaman bagi semua lawan.
“Sialan, kita seharusnya menjaga Gnabry sebelum terburu-buru mendatangkan Iwobi (eks Arsenal yang kini di Everton) dan Oxlaid Chamberlain (eks Arsenal yang kini di Liverpool), tulis salah satu penggemar Arsenal.
“Kenapa kita membiarkan Gnabry pergi? Salah satu dari Ivan (Gazidis) dan (Arsene) Wenger patut disalahkan,” tulis pendukung The Gunners lainnya yang marah.
“Serge Gnabry adalah penembak yang absolut. Setiap pertandingan saya memantaunya, membuat saya berpikir (menyesalkan) Arsenal menjualnya hanya dengan 5 juta poundsterling,” tulis fans lainnya.
“Saya sulit mempercayai kita pernah memilikinya, dan menjualnya untuk perubahan yang ceroboh,” tulis pendukung lainnya.
Arsenal memang patut menyesali keputusannya menjual pemain 24 tahun tersebut. Sebab mereka kuranng jeli melihat bakat besar Gnabry yang terbukti bersinar terang bersama Bayern Munchen.
Advertisement