Giliran Spotify Hengkang dari Rusia, Ini Sebabnya
Spotify, layanan streaming audio akan menghentikan operasinya di Rusia. Tindakan itu direncanakan usai Rusia mengeluarkan aturan baru, terkait kriminalisasi informasi yang disebut salah oleh Rusia. Termasuk menyebut operasi khusus ke Ukraina, sebagai perang.
"Aturan terbaru Rusia membatasi kebebasan berekspresi dan mengriminalisasi jenis berita tertentu, menyebabkan karyawan dan pekerja Spotify serta pendengar dalam risiko," kata juru bicara Spotify, diterjemahkan dari Techcrunch, Sabtu 26 Maret 2022.
Atas pertimbangan itu, Spotify lantas menghentikan layanan secara penuh di Rusia. Proses ini akan berjalan dan tuntas hingga April. Termasuk pindahan berbagai logistik milik Spotify.
Diketahui, Spotify banyak digunakan untuk memutar musik. Namun aplikasi ini juga banyak berinvestasi dalam hal podcast terkait politik dan peristiwa terkini.
Langkah yang dilakukan Spotify adalah aksi terbaru dari sejumlah media lain di Rusia. Sebelumnya, lapak media berita seperti CNN, ABC, dan BBC telah menghentikan layanannya serta operasionalnya di Rusia.
Advertisement