GFRIEND Bubar, Putus Kontrak Eksklusif 6 Tahun dengan Agensi
Girl group Korea Selatan GFRIEND memutuskan untuk tidak memperpanjang kontrak eksklusif mereka dengan agensi Source Music. Lewat pernyataan resminya, Source Music menjelaskan kontrak eksklusif GFRIEND dengan agensi akan berakhir pada 22 Mei 2021.
"Setelah pertimbangan dan diskusi panjang, GFRIEND dan Source Music sepakat untuk berpisah," tulis agensi Source Music.
Selama enam tahun terakhir, agensi merasa GFRIEND telah mendapat cinta tak terbatas dari para penggemar. "Kami ingin mengucapkan terima kasih yang tulus dan sepenuh hati kepada GFRIEND yang telah mengizinkan Source Music menemani dalam perjalanan mereka," tulis agensi.
Agensi juga mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada penggemar GFRIEND, BUDDY dan semua yang telah menunjukkan cinta untuk GFRIEND. "Kami meminta kalian tetap memberikan cinta dan dukungan yang tidak berubah kepada semua anggota yang akan memulai petualangan baru dan beragam. Source Music akan selalu terus mendukung para anggota saat mereka mengambil langkah pertama menuju awal yang baru. Terima kasih," pungkas agensi.
Para Member Tak Bisa Pakai Nama GFRIEND Lagi
GFRIEND merupakan girl group beranggotakan enam orang yang dibentuk Source Music pada 2015. Mereka debut dengan merilis single berjudul Glass Bead pada 15 Januari 2015.
Kini, keenam member GFRIEND yakni Sowon, Yerin, Eunha, Yuju, SinB, Umji, belum mengungkapkan agensi baru yang mereka dipilih setelah berpisah dari Source Music.
Di sisi lain, menurut laporan Herald Pop, Source Music telah mengajukan nama GFRIEND atau Yeojachingu sebagai trandemark ke Kantor Kekayaan Intelektual Korea.
Kata Yeojachingu diajukan pada 23 Januari 2015 dan GFRIEND pada 11 Maret 2020.
Mengetahui kabar tersebut, tentunya banyak fans yang dibuat khawatir soal bagaimana kelanjutan karir dari para member GFRIEND. Karena dengan adanya pengajuan trademark tersebut, mereka tak bisa lagi memakai nama GFRIEND atau Yeojachingu.
Surat GFRIEND untuk Penggemar
Setelah pengumuman pemutusan kontrak GFRIEND dan Source Music yang terkesan tiba-tiba, Yuju cs akhirnya buka suara. Mereka menulis sepucuk surat untuk penggemar yang diunggah dalam platform Weverse, pada Rabu 19 Mei 2021.
Masing-masing mengekspresikan apa yang ada di hati dan pikiran mereka saat ini. "Secara resmi, GFRIEND memang telah berakhir, namun ini bukanlah akhir. Jadi jangan terlalu bersedih," tulis Sowon menghibur penggemarnya.
Sementara itu, Sinb mengungkapkan, jika dirinya sangat berat hati saat menyampaikan berita yang mendadak. "Kami akan membalas cinta penggemar melalui jalan masing-masing sedikit demi sedikit," ujar Sinb.
Yuju sebagai leader grup juga mengkhawatirkan para penggemarnya. "Aku khawatir kalian akan sangat terkejut. Berat hatiku membayangkan kalian seperti itu. Terima kasih telah mencintai GFRIEND selama ini," tulisnya.
Berbeda dengan yang lain, Umji mengucapkan terima kasih kepada staf Source Music yang telah membantu mereka selama ini. "Kepada semua yang pernah bekerja sama dengan kami dalam waktu singkat maupun lama, terima kasih semuanya," tulis Umji.
Sementara itu, Eunha berjanji masih akan menjadi penyanyi di masa depan. "Ke depannya, entah di mana dan bagaimana pun aku akan tetap berusaha bernyanyi dan menjadi lebih baik lagi," ujar dia.
Terakhir, Yerin mengungkapkan rasa syukurnya karena telah memiliki BUDDY (fans) selama enam tahun lamanya. "Aku tidak akan melupakan waktu 6 tahun ini dan akan bekerja lebih keras lagi," katanya.
Hingga kini penggemar masih bertanya-tanya apakah para member masih dalam satu grup atau bersolo karir.
Advertisement