Gempa Mengguncang Bima dan Ambon
Gempa bumi dengan magnitudo 4,2 terjadi di Bima, Nusa Tenggara Barat (NTB). Gempa berpusat di darat.
Berdasarkan informasi dari BMKG, gempa terjadi pukul 05.29 WIB, Sabtu 28 September 2019. Gempa berada di koordinat 8,78 Lintang Selatan dan 188,72 Bujur Timur.
"Pusat gempa berada di darat 35 km Barat Daya Bima," tulis BMKG lewat akun Twitter @infoBMKG.
Titik pusat gempa berada di kedalaman 10 kilometer. Getaran akibat gempa dirasakan dengan Skala MMI III atau terasa saat berada di dalam rumah.
Belum ada laporan tentang adanya korban maupun kerusakan akibat gempa ini.
Tak hanya di Bima, gempa bumi kembali terjadi di Ambon, Maluku. Gempa dengan kekuatan magnitudo 4 terjadi Sabtu 28 September 2019.
Berdasarkan informasi dari BMKG, gempa terjadi pukul 03.40 WIB. Pusat gempa berada di koordinat 3,59 Lintang Selatan dan 128,27 Bujur Timur.
"Pusat gempa berada di darat 18 km timur laut Ambon," tulis BMKG lewat akun Twitter @infoBMKG.
Titik pusat gempa berada di kedalaman 10 kilometer. Gempa susulan juga terjadi pada pukul 04.07 WIB.
Getaran akibat gempa dirasakan dengan Skala MMI III yang berarti guncangan lemah dan tidak berpotensi menimbulkan kerusakan. Selain di Ambon, getaran gempa juga dirasakan di Kairatu.
Sebelumnya, gempa 6,8 SR sempat mengguncang Ambon pada Kamis, 26 September 2019. Hingga Sabtu ini, sudah 280 lebih gempa susulan terjadi, 44 di antaranya dirasakan dampaknya kemarin.
Advertisement