Gempa Mengguncang Agam Sumatera Barat
Gempa bumi magnitudo 4,3 terjadi di Kabupaten Agam, Sumatera Barat. Gempa tidak berpotensi tsunami. Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menginformasikan lewat akun twitter resminya @infoBMKG, bahwa gempa terjadi pada Jumat (10/5/2019) pukul 06.51 WIB. Lokasi gempa ada di koordinat 0,42 Lintang Selatan (LS) dan 99,50 Bujur Timur (BT).
Pusat gempa itu berada di laut 60 km arah barat daya Agam pada kedalaman 11 km. Getaran gempa dirasakan dalam skala II MMI di Padang dan Pasaman Barat serta II-III MMI di Pariaman dan Padang Panjang.
Skala II MMI artinya getaran dirasakan oleh beberapa orang, benda-benda ringan yang digantung bergoyang. Skala III MMI artinya getaran dirasakan nyata dalam rumah, terasa getaran seakan-akan ada truk lewat.
Hingga berita ini diturunkan belum ada laporan dampak dari gempa tersebut.
#Gempa Mag:4.3, 10-Mei-19 06:51:15 WIB, Lok:0.42 LS, 99.50 BT (Pusat gempa berada di laut 60 km barat daya Agam), Kedlmn:11 Km Dirasakan (MMI) II-III Pariaman, II-III Padang Panjang, II Padang, II Pasaman Barat #BMKG pic.twitter.com/oZydwDAh30
— BMKG (@infoBMKG) May 10, 2019
Advertisement