Gempa Kembali Guncang Tuban Jumat Sore, BPBD: Belasan Kali Gempa
Gempa mengguncang Tuban sedikitnya 16 kali sepanjang Jumat 22 Maret 2024. Gempa terakhir berlangsung pada pukul 16.14 WIB.
Gempa Tuban
Laman Twitter Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) @infoBMKG, menyebut gempa kembali terjadi pada pukul 16.14 WIB. Titik gempa ada di lepas pantai di kedalaman 10 kilometer, tepatnya di 5.70LS, 112.39BT, atau di sekitar 138 km TimurLaut di Tuban, Jawa Timur.
Besar gempa dalam cuitan terbaru mencapai 4,5 magnitudo.
16 Kali Gempa
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Tuban, menyebut sedikitnya terjadi 16 kali gempa di Tuban.
"Gempa diikuti gempa susulan yang tercatat BMKG Tuban sebanyak 16 kali, terakhir kekuatan gempa dengan magnitudo 3,5," kata kepala BPBD Tuban, dikutip dari Antara.
Data itu disampaikan sebelum pukul 16.00 WIB. Terdapat sejumlah kerusakan di dua titik, yakni di Desa Glagahsari, Kecamatan Soko. Selain itu kerusakan terjadi di Desa Dagangan, Kecamatan Parengan.
"Sekarang ini BPBD masih terus melakukan pendataan, asesmen dan mengecek ulang di lapangan," katanya.
Gempa sepanjang Jumat
Diketahui, BMKG melaporkan sejumlah daerah di Pulau Jawa mengalami getaran berkekuatan skala intensitas III-IV MMI akibat gempa bumi yang berpusat di wilayah Tuban, Jawa Timur, pada Jumat siang pukul 11.22 WIB.
BMKG mencatat gempa susulan terjadi lebih dari lima kali sejak gempa awal dengan magnitudo 6,0 pada Jumat pukul 11.22 WIB di 132 kilometer timur laut Tuban, Jawa Timur, dengan kedalaman 10 kilometer.
Hingga Jumat pukul 13.18 WIB masih terjadi gempa susulan dengan magnitudo 3,5, sebelumnya terjadi gempa susulan dengan magnitudo 3,0 pada pukul 13.09 WIB, kemudian pukul 13.06 WIB gempa dengan magnitudo 3,6, dan pukul 13.05 WIB gempa dengan magnitudo 4,1. Dari data BMKG, gempa tidak berpotensi tsunami.