Gempa Jayapura Papua M 4,5
Gempa berkekuatan magnitudo (M) 4,5 terjadi di Kabupaten Jayapura, Papua. Pusat gempa dilaporkan berada di laut. Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) melaporkan gempa terjadi Senin, 10 Oktober 2022 pukul 15.25 WIB. Gempa terjadi pada kedalaman 10 kilometer.
"Pusat gempa berada di laut 43 km barat laut Kabupaten Jayapura," tulis @infoBMKG.
Titik koordinat gempa tercatat 2,22 lintang selatan (LS) dan 140,28 bujur timur (BT). Kekuatan gempa dirasakan MMI II di wilayah Jayapura yang artinya getaran dirasakan oleh beberapa orang, benda-benda ringan yang digantung bergoyang.
Sampai saat ini belum ada informasi terkait dampak akibat gempa tersebut.
Sebelumnya, gempa bumi dengan kekuatan magnitudo 4,5 mengguncang wilayah Kota Jayapura, Minggu malam pukul 22.10 WIB. Gempa bumi tersebut berada pada kedalaman lima kilometer, dan berada di koordinat 2.31 Lintang Selatan (LS) dan 140.79 Bujur Timur (BT).
Pusat gempa diketahui berada di laut atau 35 kilometer timur laut Kota Jayapura, Provinsi Papua. BMKG mengimbau masyarakat setempat agar mewaspadai gempa susulan yang mungkin saja terjadi.
Wilayah yang dirasakan akibat gempa bumi tersebut (skala MMI) III Kota Jayapura dan II Keerom.
Advertisement