Geger Pencabulan Gofar Hilman, Korban Cari Saksi
Seorang netizen perempuan membuka pengalaman kekerasan seksualnya, dalam bentuk pelecehan seksual. Netizen dengan akun @quweenjojo menuturkan tindakan cabul Gofar Hilman kepada dirinya dalam sebuah acara di Malang, tiga tahun lalu. Kini akun bernama Nyelaras itu sedang mencari saksi atas kekerasan seksual yang dialaminya.
Gofar Hilman Hubungi Pemilik Akun
Setelah akun tersebut memaparkan kisah kekerasan seksual yang dialaminya, tim dari Gofar Hilman mengaku sedang berusaha menghubungi pemilik akun.
Lewat akun Twitternya, Gofar Hilman menawarkan dua opsi penyelesaian kasus. Pertama lewat jalur hukum, dan kedua lewat jalur lain yang memungkinkan. Sebab menurut Gofar Hilman, namanya telah difitnah melalui cuitan Nyelaras tersebut.
Gofar Hilman sendiri membantah semua kisah Nyelaras meski mengaku memeluk sejumlah orang tanpa persetujuan dari yang bersangkutan, dalam acara yang berlangsung di Malang tersebut.
"Di sini gue minta maaf kepada semua pihak yang tidak nyaman ketika gue rangkul, salah gue tidak meminta konsen akan rangkulan itu. Untuk masalah tuduhan pelecehan, di sini gue yakin tidak melakukan hal itu," tulis Gofar Hilman.
Panitia Acara Tak Lihat Pelecehan
Sementara, Nyelaras lewat akunnya, @quweenjojo, mengaku telah dikontak oleh manajemen Gofar Hilman dan panitia acara.
Lewat cuitan di Twitternya, Nyelaras menulis jika pengakuan panitia acara, bukan berarti menegaskan kisahnya hanya karangan saja.
"Ku sudah komunikasi dengan manajemen Gofar dan panitia acara. Panitia acara mengaku tidak melihat kejadian yang aku alami, aku tekankan bukan berarti itu nggak terjadi. Kecuali dia AI yang mantengin terus guest starnya," cuitnya.
Korban Cari Saksi
Selanjuutanya, Nyelasar pun mengumumkan sedang mencari saksi atas kejadian yang berlangsung di sebuah kafe bernama Rumah Opa di Kota Malang.
Pencariannya kini semakin susah, karena kafe yang dahulu terletak di wilayah Klojen, di jantung Kota Malang itu, kini telah tutup.
Nyelaras mengaku membutuhkan saksi untuk mencari bukti atas kekerasan seksual yang disebutnya dilakukan oleh Gofar Hilman.
Gofar Hilman Dipecat dari Lawless Jakarta
Kabar buruk ini pun berpengaruh pada karir Gofar Hilman. Lawless Jakarta mengeluarkan sikap berdiri bersama korban dan memutus hubungan dengan Gofar Hilman, sebagai pendirinya.
Sikap Lawless ini pun banyak dipertanyakan netizen yang mencurigainya sebagai gimmick dan Gofar Hilman tak benar-benar kehilangan sahamnya di kafe kekinian itu.
Soal ini, selebtwit lain, Soleh Solihun ikut memberikan konfirmasi jika sikap Lawless Jakarta itu bukanlah gimmick.