Gedung Kebakaran, Bakamla Amankan sebagian Dokumen
Kebakaran yang melanda Gedung Badan Keamanan Laut (Bakamla) di Jalan Proklamasi, Menteng, Jakarta Pusat, berhasil dikendalikan pada Minggu 29 September 2024. Dari musibah itu, sebagian dokumen berhasil diselamatkan berkat respons cepat petugas yang berjaga.
Menurut Kolonel Gugun S. Rachman, Pranata Humas Ahli Madya Bakamla, ketika api masih kecil, petugas langsung bergerak mengamankan dokumen-dokumen penting serta material lainnya dari gedung tersebut.
"Ketika api masih kecil, yang jaga langsung bergerak," kata Pranata Humas Ahli Madya Bakamla Kolonel Gugun S. Rachman pada media di Jakarta, pada Minggu 29 September 2024.
Meski belum ada kepastian mengenai jenis dokumen yang terbakar, sebagian berhasil diamankan. Saat ini, petugas jaga yang ada saat kejadian sedang diperiksa oleh pihak kepolisian untuk memberikan keterangan lebih lanjut terkait insiden kebakaran ini.
Sedangkan proses pemadaman dilakukan oleh personel Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) DKI Jakarta, dengan 103 petugas dan 21 unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan.
Kepala Dinas Gulkarmat, Satriadi Gunawan, mengatakan bahwa kondisi gedung saat ini sudah aman, dan penyisiran dilakukan untuk memastikan tidak ada lagi bara api atau korban di lokasi kejadian. “kegiatan penyisiran untuk memastikan ada atau tidak ada korban akibat peristiwa kebakaran ini," kata Satriadi.
Kejadian kebakaran menjadi sorotan karena gedung yang terbakar merupakan salah satu pusat operasional Bakamla. Karena menyimpan berbagai dokumen penting terkait keamanan laut Indonesia.
Advertisement