Bioskop di Surabaya Dibuka, Ini 4 Rekomendasi Satgas Covid-19
Bisokop di Surabaya kembali dibuka sejak kemarin, Jumat 2 April 2021. Warga Surabaya pun menyambut hal tersebut dengan antusias.
Menangapi hal tersebut, Tim Satgas Covid-19 sekaligus dokter spesialis paru RS Universitas Airlangga (RSUA) Surabaya, Wiwin Is Effendi mengatakan, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan agar tak menjadi kluster baru.
Maklum, di ruang tertutup dengan air conditioner seperti bioskop, rawan terjadi penularan Covid-19 jika protokol kesehatan tak dijalankan dengan baik. Maka itu, Satgas memberikkan sejumlah rekomendasi terkait pembukaan bioskop di Surabaya.
Apa saja itu? Ini rekomendasi Satgas Covid-19 yang harus diperhatikan pengelola dan pengunjung bioskop:
1. Kebijakan atau cara menonton, petugas bioskop, pengunjung, serta melarang makan minum dalam bioskop.
2. Disarankan transaksi harus dioptimalkan melalui pembayaran online, jadi mengurangi risiko tatap muka.
3. Petugas wajib memahami tanda dan gejala Covid-19 dan memastikan lokasi bioskop disterilkan/desinfeksi," imbuhnya.
4. Untuk para pengunjung, harus selalu memakai masker, cuci tangan hingga pemeriksaan suhu sebelum memasuki gedung bioskop.
Terkait dengan sterilisasi gedung bioskop ini ada beberapa cara yang bisa dilakukan, seperti sepertin desinfektan semprot biasa tapi sepertinya akan berefek pada kursi akan menjadi basah.
"Atau sterilisasi UV juga bisa membunuh virus di udara ruang sinema," tutupnya.
Advertisement