Gebuk Rusia, Jerman Akhiri Episode Buruk Sepanjang Tahun 2018
Timnas Jerman membuktikan janjinya untuk memanfaatkan laga friendly match lawan Rusia, Jumat, 16 November 2018 sebagai momentum kebangkitannya. Tak tanggung-tanggung, Rusia yang bertindak sebagai tuan rumah di laga ini digebuk tiga gol tanpa balas.
Kemenangan Jerman dibuka oleh Leroy Sane di menit ke-8. Meneruskan umpan matang Serge Gnabry, Leroy Sane tak kesulitan mengarahkan bola ke sisi kosong gawang Rusia. Skor 1-0 untuk keunggulan Jerman.
Keunggulan itu tak membuat Jerman menurunkan intensitas serangannya. Tim besutan Joachim Loew terus menekan pertahanan tuan rumah. Hasilnya, di menit ke-25, Niklas Suele berhasil menggandakan skor menjadi 2-0. Niklas menggetarkan jala Rusia setelah memanfaatkan sepak pojok yang dilakukan Antonio Ruediger.
Dan lima menit menjelang babak pertama usai, Jerman menambah keunggulan menjadi 3-0 lewat kaki gelandang sayap kanan Werder Bremen, Serge Gnabry. Pemain berusia 23 tahun itu mencatatkan namanya di papan skor setelah berhasil memaksimalkan umpan panjang Kai Havertz. Skor tersebut tak berubah hingga babak pertama usai.
Di babak kedua, Jerman masih tampil menyerang. Begitu pun dengan tuan rumah yang berhasrat mengurangi defisit gol. Jerman maupun Rusia sama-sama memiliki peluang emas. Sayang lemahnya penyelesaian akhir pemain dari kedua tim, tidak ada lagi gol tercipta hingga paro kedua selesai.
Jerman pun mengakhiri episode buruk sepanjang tahun 2018. Hasil yang bagus untuk modal Die Mannschaft saat bentrok lawan Belanda di laga lanjutan Grup I League A EUFA Nations League pada 20 November 2018 mendatang. (Nas)