Gaun Malam Ukuran Plus Size Tampil di SFP 2023
Gaun malam biasannya dibuat dengan ukuran standar, sehingga banyak perempuan yang berbadan plus size atau over size kesulitan memakainya. Semangat memberikan pilihan busana gaun malam untuk wanita bertubuh besar inilah yang dibawa Nityco X Ririe Bogar Management dalam gelaran Surabaya Fashion Parade (SFP) hari ketiga.
Perancang busana Niken Damarjati mengatakan, desain busananya kali ini memang bertujuan untuk mengedukasi masyarakat bahwa setiap wanita bisa berekspresi lewat fashion.
"Kami memang fokus untuk busana atau gaun ukuran plus size sejak 2018. Tujuannya ingin memberikan para wanita yang memang memiliki bentuk tubuh plus size juga bisa tampil cantik," terangnya.
Awalnya, ide gaun berukuran plus size ini muncul lantaran banyak komunitas yang menyuarakan body positivity kesulitan mencari busana ukuran mereka.
"Disinilah kami hadir untuk memberikan mereka pilihan dan menunjukan bahwa bagaimana bentuk tubuh wanita, ia berhak berekspresi lewat fashion," ungkapnya.
Mengenai pilihan gaun malam dengan ukuran besar ini, Niken banyak memilih bahan yang ringan yang membuat tubuh lebih lebih ramping.
"Jadi disini kita banyak gunakan tile, karena bahanya ringan dan membuat pemakainya terlihat lebih ramping. Ada aksen kristal untuk memberi aksen berkilau pada gaun," tambahnya.
Dalam gelaran SFP tahun 2023 ini, Niken menyebut akan ada 10 gaun malam yang ditampilkan dengan beragam model dan bahan. Tak hanya itu, model yang dipilih juga adalah mereka yang memiliki ukuran tubuh plus size.
Selain gaun malam rancangan Nityco X Ririe Bogar Management, ada pula rancangan busana lainnya seperti gaun hitam bertajuk Magnificent by Ronieparera dan gaun bergaya abstrak by Stella Lewis bersama Li Chiel.
Advertisement