Ganti Tabung Gas Tersambar Api, Warung Makan di Banyuwangi Ludes
Sebuah warung dilalap di Jalan Kepiting, Kelurahan Tukangkayu, Banyuwangi dilalap si jago merah, Minggu, 22 Oktober 2023 malam. Kebakaran diduga terjadi saat proses penggantian tabung gas elpiji yang tersambar api.
Tidak ada korban dalam musibah ini, namun pemilik mengalami kerugian hingga puluhan juta rupiah.
Kebakaran di warung Bude Mi ini terjadi sekitar pukul 20.30 WIB. Api pertama kali terlihat membesar di bagian dapur warung itu. Sempat terjadi kepanikan saat terjadi kebakaran ini.
"Para pegawai segera berusaha memadamkan api dengan peralatan seadanya," jelas Kapolsek Banyuwangi AKP Kusmin, Senin, 23 Oktober 2023.
Pada saat yang sama, warga melaporkan kejadian itu ke Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkarmat) Banyuwangi. Tak lama berselang, petugas Damkarmat tiba di lokasi dan segera melakukan pemadaman.
Gerak cepat dan kesigapan petugas Damkarmat membuat api segera bisa dijinakkan. Tak sampai pukul 21.00 WIB, api berhasil dipadamkan seluruhnya. Kemudian dilakukan pendinginan untuk memastikan api tidak muncul kembali.
Polisi segera melakukan olah TKP di lokasi kejadian. Dari keterangan beberapa saksi, sebelum kebakaran, salah satu pegawai warung terlihat sedang mengganti tabung gas LPG. "Di dekatnya ada nyala api kompor, sehingga api menyambar membakar atap yang terbuat dari bahan yang mudah terbakar," terangnya
Tidak ada korban dalam musibah ini. Setelah dilakukan inventaris, akibat kebakaran ini, pemilik warung menderita kerugian hingga puluhan juta rupiah. "Kerugian material taksir sekitar Rp20 juta," ujarnya.
Advertisement