Gandeng Tisha, Yunus Nusi Mundur Usai Terpilih Jadi Waketum PSSI
Drama tak habis-habisnya terjadi di arena Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI 2023 di Hotel Shangri-La, Jakarta, Kamis 16 Februari 2023. Kini, Yunus Nusi yang terpilih sebagai Wakil Ketua Umum memutuskan mengundurkan diri.
Padahal nama Yunus Nusi sendiri kembali terpilih kendati terjadi pemilihan ulang. Di pemilihan pertama, mantan Sekretaris Jenderal PSSI itu meraih 64 bersama Menpora Zainudin Amali dengan 66 suara, sedangkan Ratu Tisha memperoleh 46 suara.
Namun karena diduga ada indikasi kesalahan dalam penghitungan surat suara membuat voters mendesak agar dilakukan penghitungan ulang.
Secara mengejutkan, hasilnya berbalik Ratu Tisha berada di posisi teratas dengan 54 suara, Yunus Nusi 53 suara dan Zainudin Amali 44 suara.
Namun, Yunus yang kembali terpilih sebagai Waketum II justru membuat keputusan aneh dengan memilih mengundurkan diri. Sehingga Zainudin Amali terpilih sebagai Waketum II.
"Semoga dengan melepas itu kongres menjadi lebih baik," ucap Yunus Nusi singkat sambil meninggalkan arena kongres.
Hingga saat ini, kongres masih berjalan dengan agenda pemilihan Anggota Komite Eksekutif PSSI.
Advertisement