Gajayana Dipakai Liga 1, Arema Indonesia Bingung Cari Kandang
Klub Arema Indonesia mengalami kebingungan pasca Stadion Gajayana diajukan oleh Arema FC sebagai homebase mereka pada gelaran Kompetisi Liga 1 musim 2023/2024 mendatang.
Imbasnya, Arema Indonesia yang bermain di Liga 3 perlu mencari venue alternatif lain karena Stadion Gajayana bakal digunakan oleh Arema FC. Sebelumnya, Stadion Gajayana dijadikan homebase oleh Arema Indonesia selama gelaran Liga 3.
"Masalahnya cuma kami harus cari homebase lagi, ya itu," ujar Media Officer Arema Indonesia, Christian Teguh Prasetya pada Rabu 10 Mei 2023.
Christian mengatakan bahwa penggunaan Stadion Gajayana adalah kewenangan dari Pemerintah Kota (Pemkot) Malang melalui Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) sebagai pengelola.
"Itu kan stadionnya Kota Malang jadi siapa saja boleh menggunakan. Sepanjang Disporapar Kota Malang mengizinkan ya mau apa, kan bukan punya Arema Indonesia," katanya.
Christian mengatakan ada beberapa alternatif venue yang bisa digunakan oleh Arema Indonesia sebagai homebase untuk kompetisi Liga 3. Salah satunya adalah Lapangan Dirgantara di Komplek TNI AU Abdul Rachman Saleh, Kabupaten Malang.
"Mungkin di AU Lapangan Dirgantara. Dulu pernah daftarkan, tapi batal. Tim Asifa pernah pakai Lapangan Dirgantara, kenapa tidak," ujarnya.
Advertisement