Gagal Naik Podium, Netizen Tetap Rayakan #Rossi400
Valentino Rossi menjadi pebalap pertama dalam sejarah yang menjalani 400 balapan Grand Prix sepeda motor saat tampil di MotoGP Australia 2019. Pebalap 40 tahun itu sebelumnya menjalani 339 balapan di kelas 500cc/MotoGP, 30 balapan di kelas 250cc, dan 30 di kelas 125cc. Ia berkiprah sejak 1996.
"Ini sesuatu yang tidak pernah saya kira, terutama ketika saya masih mudah. Sepanjang karier saya tidak pernah berpikir berapa lama saya akan tampil. Ketika saya 17 tahun saya melihat pebalap 25 tahun seperti kakek saya. Sekarang saya 40 tahu, jadi bayangkan saja," ujar Rossi dikutip dari Crash.
"Tapi ini pencapaian bagus, yang tidak pernah harapkan sebelumnya. Bagus bisa melakukan balapan ke-400 di Phillip Island, tempat yang ikonis untuk MotoGP dan semua pebalap menyukai sirkuit ini. Ini adalah satu sirkuit terbaik," sambung Rossi.
Namun, Rossi dalam posisi sulit. Sebelum balapan di Sirkuit Phillip Island, Minggu 27 Oktober siang, pebalap Yamaha itu tidak pernah naik podium di 13 balapan beruntun. Rossi juga tidak pernah menang sejak MotoGP Belanda 2017.
Rider Honda, Marc Marquez, menjadi pemenang MotoGP Australia. Dia menyalip Maverick Vinales di lap terakhir untuk menjadi pemenang.
Marquez melahap 27 putaran dengan catatan waktu 40 menit 43,729 detik. Kesialan menimpa Vinales dia jatuh saat mengejar Baby Alien di lap terakhir.
Marquez boleh saja jadi pemenang, tetapi netizen tetap menggaungkan #Rossi400 walau sang legenda hidup gagal naik podium di seri ini.
Hastag #Rossi400 tersebut jadi trending topic di media sosial (medsos) Twitter sebagai bentuk perayaan Valentino Rossi yang sudah melalui 400 balapan di berbagai kelas.
Friends reunited! 🤝@ValeYellow46's former Crew Chief Jeremy Burgess wishes The Doctor well ahead of his 400th GP start! 👊#Rossi400 | #AustralianGP 🇦🇺 pic.twitter.com/fnghzzd2hB
— MotoGP™🏁 (@MotoGP) October 27, 2019
Hasil MotoGP Australia 2019:
1. Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V)
2. Cal Crutchlow GBR LCR Honda (RC213V)
3. Jack Miller AUS Pramac Ducati (GP19)
4. Francesco Bagnaia ITA Pramac Ducati (GP18)
5. Joan Mir SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR)
6. Andrea Iannone ITA Aprilia
7. Andrea Dovizioso ITA Ducati Team (GP19)
8. Valentino Rossi ITA Monster Yamaha (YZR-M1)
9. Alex Rins SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR)
10. Aleix Espargaro ITA Factory Aprilia Gresini (RS-GP)
11. Franco Morbidelli ITA Petronas Yamaha (YZR-M1)
12. Pol Espargaro SPA KTM
13. Johann Zarco FRA Repsol Honda
14. Karel Abraham CZE Reale Avintia Ducati (GP18)
15. Hafizh Syahrin MAL Red Bull KTM Tech3 (RC16)
16. Jorge Lorenzo SPA Repsol Honda (RC213V)
17. Maverick Viñales SPA Monster Yamaha (YZR-M1) (DNF)
18. Mika Kallio FIN Red Bull KTM Factory (RC16) (DNF)
19. Tito Rabat SPA Ducati Team (DNF)
20. Fabio Quartararo FRA Petronas Yamaha (YZR-M1) (DNF)
21. Danilo Petrucci ITA Ducati Team (GP19) (DNF)