Kendala Bahasa, Campos Mengaku Beruntung Ada Dutra dan da Silva
Pemain anyar Persebaya Diogo Campos mengaku terkendala bahasa untuk komunikasi dengan pelatih dan pemain di tim asal Kota Pahlawan ini. Sebab ia tidak bisa berbahasa Indonesia, meski sudah lebih dari enam bulan di Indonesia. Bahasa Inggrisnya juga kurang lancar.
"Mungkin soal adaptasi saya akan sedikit kesulitan, karena belum bisa bahasa Indonesia, dan bahasa Inggris juga tak lancar," kata Campos saat ditemui di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Selasa 17 September 2019 sore.
Namun, Campos merasa beruntung dengan hadirnya dua pemain satu negara yaitu Otavio Dutra dan David da Silva. Karena dua pemain ini akan membantu dalam berkomunikasi dengan pelatih dan pemain.
"Saya yakin mereka (David dan Dutra) akan bantu. Agar adaptasi dengan pemain dan pelatih di sini bisa lebih cepat," kata eks pemain Kalteng Putra ini.
Sementara, asisten pelatih Persebaya, Wolfgang Pikal mengatakan Campos akan mudah beradaptasi, karena ada dua pemain satu negara.
"Saya rasa itu hal bagus, karena mereka kan saling mengerti, sama bahasanya Portugis, jadi pasti dia (David da Dutra) cepat bantu adaptasi," ujar eks asisten pelatih Timnas Indonesia.
Diogo Campos, adalah pemain yang direkut dari Kalteng Putra. Pemain asal Brazil ini selama di Kalteng Putra mencetak empat gol dan enam assist. Campos memiliki skil pengumpan yang bagus. Selain itu pemain tesebut juga bisa bermain di dua posisi berbeda.
Campos juga dikabarkan akan dimainkan dalam laga away menghadapi PSIS Semarang pada 20 September 2019. Keberadaan Campos ini akan mengisi posisi Damian Lizio yang tak diperpanjang kontraknya oleh manajemen Persebaya.