Fun Football FIFA dan PSSI Ramai Dihujat
Presiden FIFA Gianni Infantino berkunjung ke Indonesia untuk bertemu Presiden Jokowi di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa 18 Oktober 2022. Selanjutnya, Gianni Infantino rapat dengan Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI). FIFA akan membantu PSSI untuk menata kelola sepakbola pasca tragedi Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur, pada Sabtu 1 Oktober 2022.
Gianni Infantino mendatangi Kantor PSSI di Gelora Bung Karno (GBK) Arena, Jakarta Pusat, sekitar pukul 15.15 WIB. Pertemuan dilakukan selama dua jam. Selanjutnya, ada kegiatan Fun Football PSSI dan FIFA di Stadion Madya, Jakarta, pada malam hari.
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan atau akrab disapa Iwan Bule, gabung setim dengan Gianni Infantino. Kegiatan fun football ini diposting di akun Twitter @PSSI.
Gianni Infantino satu tim bersama Iwan Bule dengan mengenakan kostum corak hijau, biru, dan putih. Ajang fun football ini dimulai pada pukul 19.25 WIB. Tim jersey hijau, biru, dan putih melawan tim berbaju merah dan hitam.
Namun, main sepak bola bareng FIFA dengan PSSI tidak digelar secara normal. Pertandingan berlangsung sepuluh melawan sepuluh. Lapangan yang dipakai kurang lebih setengah yang membentang dari masing-masing sisi garis keluar.
Iwan Bule mencetak gol pembuka. Sontekannya memanfaatkan umpan perwakilan FIFA dengan mulus masuk ke gawang tim merah dan hitam. Gianni Infantino tidak mau kalah. Presiden FIFA berusia 52 tahun itu mencatatkan brace alias dua gol untuk timnya.
Dihujat Netizen
Potret fun football PSSI dan FIFA itu justru disambut reaksi netizen Indonesia secara negatif. FIFA menjadi trending topic Twitter dengan 93.000 cuitan. Trending ini diikuti Fun Football 9.169 cuitan, Kanjuruhan 39.700 cuitan, dan Shame 168.000 cuitan.
Netizen Indonesia meluapkan perasaan kecewa baik kepada PSSI dan FIFA. Mereka menilai FIFA dan PSSI tidak berempati kepada para korban tragedi Kanjuruhan dan malah bersenang-senang.
Sebagian besar netizen mengingatkan PSSI dan FIFA soal Tragedi Kanjuruhan yang merenggut 133 korban jiwa. Apalagi, Selasa siang kemarin, Andi Setiawan menjadi korban meninggal ke-133. Ia mengembuskan napas terakhir setelah 17 hari dirawat di ICU Rumah Sakit Saiful Anwar, Malang.
Hujatan ini ada dalam bahasa Indonesia untuk PSSI dan bahasa Inggris yang ditujukan kepada FIFA. Inilah aneka luapan hujatan netizen di Twitter: