Foto-foto Evakuasi Korban Kecelakaan Bus Masuk Jurang di Magetan
Bus pariwisata mengalami kecelakaan masuk jurang sedalam 15 meter di di kawasan Telaga Sarangan, Kecamatan Plaosan, Kabupaten Magetan, Jawa Timur (Jatim), Minggu, 4 Desember 2022.
Informasi yang diperoleh dari sejumlah media sosial yang beredar menyebutkan bus tersebut jatuh ke jurang setelah menabrak pembatas jalan. Bus mengalami kecelakaan saat melaju dengan kecepatan tinggi dari arah Tawangmangu menuju tempat wisata sarangan.
"Baru saja ada laka bus rem blong masuk jurang di sekitar sarangan dekat tempat wisata mojosemi lurr.. Kejadian hari ini sktr jam 12 siang," tulis akun ICWS_infocegatanwilayahsragen di media sosial Facebook, Minggu, 4 Desember 2022 siang.
Dikutip dari unggahan akun @magetanviral di media sosial Instagram, bus pariwisata yang terlibat kecelakaan maut itu berpelat nomor H 1470 AG. Bus pariwisata itu terjun ke jurang sedalam 30 meter setelah sebelumnya menghantam pembatas jalan hingga rusak.
Berikut proses evakuasi korban yang dilakukan oleh Polri, TNI yang dibantu masyarakat setempat.
Advertisement